27.3 C
Bogor
Monday, November 10, 2025

Buy now

spot_img
Home Blog Page 1573

Warga Puncak Batasi Interaksi dengan Orang Luar

0

Megamendung | Jurnal Inspirasi

Terkait virus Corona yang kini tengah disikapi serius oleh pemerinta Indonesia, dengan adanya pernyataan Presiden Joko Widodo yang mengimbau supaya masyarakat tetap waspada, sebagian masyarakat di wilayah Puncak, Ciawi, Cisarua dan Megamendung memilih untuk menjaga jarak atau berinteraksi dengan orang luar atau orang yang baru dikenalnya.

Hal ini karena mereka ketakutan terhadap bahayanya virus Corona yang kini tengah menjadi perhatian dunia. “Wilayah Puncak merupakan kawasan  wisata yang setiap hari dikunjungi oleh orang orang yang pada umumnya datang dari Jakarta atau Depok. Saya selaku masyarakat disini sangat waspada. Dan untuk menjaga jaga kesehatan kami, saya lebih memilih menghindari berinteraksi dengan orang yang tidak dikenal atau baru bertemu,” tutur Eneng (45) warga Megamendung.

Begitu juga, ibu-ibu yang biasanya sering berbelanja ke pasar tradisional, rutinitasnya kini sangat dibatasi. Mereka datang ke pasar hanya untuk membeli kebutuhan yang penting-penting saja. “Kita suka membaca beberapa hal yang harus dihindari terhadap penyebaran virus Corona itu. Yakni salah satunya menghindari tempat-tempat keramaian. Mudah mudahan kita berdoa kita semua diselamatkan oleh Allah SWT untuk terhindar dari virus yang mematikan itu,” ujar Heni.

Sementara itu, pantauan dihari libur kemarin, tingkat kunjungan kendaraan menuju Puncak cukup padat. Arus lalulintas di jalan raya terpantau padat merayap. Bahkan guna menghindari antrian di jalan raya, para pengendara lebih memilih mempergunakan jalur alternatif Cikopo Selatan. Kondisi badan jalan yang sempit membuat jalur alternatif itu mengalami kemacetan.

Dadang Supriatna

Majelis Burdah Miftahussalam akan Gelar Ziarah Kubro

0

Ciawi| Jurnal Inspirasi

Majelis Burdah Miftahussalam pada Minggu, 29 Maret mendatang, kembali menggelar ziaran kubro jelang tibanya bulan Ramadhan. Diperkirakan jamaah yang hadir mengikuti rangkaian ziaran kubro ke – 7 kalinya  itu antara 40 sampai 50 ribuan orang.

Ziaran kubro akan dipimpin langsung Pengasuh Majelis Burdah Miftahussalam Habib Nabil bin Ridho Al- Habsy. Zairan dimulai dimakam ibunda Habib Nabil, di kawasan Lolongok, Empang, Kecatamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, dilanjut ke makam keramat Empang dan Bakom, Ciawi, Kabupaten Bogor.

“Ziarah kubro tujuannya untuk meningkatkan  ukhuwah Islamiyah antara warga Bogor, baik yang tinggal di kota maupun kabupaten khususnya dan umumnya umat muslim yang akan hadir dari sejumlah daerah,” kata Habib Nabil bin Ridho Al- Habsy, dalam keterangannya kepada Jurnal Bogor, Minggu (15/3).

Habib Nabil memperkirakan, jamaah yang hadir di acara ziaran kubro itu melebihi 50 ribuan orang yang berasal dari wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek), bahkan Lampung, Jogjakarta dan Bandung.

“Ziarah itu tujuannya mencari satu kebarokahan dan mencari ridha Allah Ta’ala dalam mengukuhkan ukhuwah Islamiah, khususnya di wilayah Bogor. Dan kedepannya umat muslim lebih kompak dan terjaga serta jauh dari unsur orang yang ingin memecah belah,” ujarnya.

Ketua Panitia Ziarah Kubro ke-7, Jufriyadi menerangkan,  untuk jamaah yang mau mengikuti kegiatan yang akan digelar Minggu pekan depan itu bisa berkumpul di Majelis Burdah Miftahussalamah, yang berlokasi di Jalan Veteran III, Gang Salam, Desa Cibedug, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor. “Jemaah akan bareng mengikuti rangkaian ziarah kebebarapa lokasi baik yang ada di Kota maupun Kabupaten Bogor,” katanya.

Selain ziarah,  kata Jufriadi, jemaah  yang diperkirakan mencapai 50 ribuan itu akan menggelar doa bersama untuk keselamatan bangsa. “Kita minta kepada Allah SWT,agar bangsa Indonesia senantiasa aman makmur dan selamat. Kami berharap ziarah kubro ini bisa menjadi agenda rutin di Bogor,” tutupnya.

Mochamad Yusuf | *

ULP Diminta Lebih Teliti Tentukan Pemenang Tender

0

Gunung Putri | Jurnal Inspirasi

TPT Bojong Kulur yang ambruk pekan lalu mulai dikerjakan lagi. Meskipun demikian dengan adanya kejadian ambruknya proyek TPT tersebut harus menjadi catatan penting bagi instansi terutama DPUPR dan ULP sebagai yang memenangkan tender. Melihat kejadian tersebut, Anggota Komisi III Ferry Roveo Chechanova mengatakan bahwa ini harus menjadi catatan khusus bagi ULP dan DPUPR dalam memenangkan tender terutama perusahaan-perusahaan yang berasal dari luar Kabupaten Bogor.

“Belum lama kemarin ambruknya SDN Lumpang di Parungpanjang juga perusahaan berasal dari luar Kabupaten  Bogor (Sukabumi-red), sekarang TPT di Desa Bojong Kulur juga ambruk yang mengerjakannya perusahaan dari luar Bogor juga (Lebak-red). Ambruknya proyek-proyek yang dikerjakan  oleh perusahaan diluar Bogor harus menjadi perhatian khusus, baik dinas terkait maupun  ULP,” kata Vio biasa disapa, Minggu (15/3).

Ia menjelaskan, ambruk ya TPT Bojong Kulur yang dikerjakan oleh CV.Cipta Karya Mandiri harus menjadi pelajaran oleh PUPR dan ULP karenan kurangnya tanggung jawab dari pihak perusahaan yang memang perusahaan tersebut berdomisili diluar Kabupaten Bogor. “Harusnya dari awal penetapan pemenang tender harus benar-benar diantisipasi kalo memang perusahaan yang dari luar (Kabupaten Bogor-red) dijadikan  pemenang pekerjaan TPT Bojong Kulur, dilihat juga dari keseriusan mereka melaksakan pekerjaan tersebut,” kata dia.

“Konsultan pengawas dan dinas terkait harus benar-benar mengawasi, mulai dari volume yang dikerjakan, spek bahan yang dipakai dan kesiapan modal perusahaan tersebut sehingga tidak mengabaikan ketentuan yang dipersyaratkan di pekerjaan tersebut. Apalagi sampai merugikan pihak suplier yang notabene warga setempat,” tandas Vio.

Pihaknya berharap ada tindakan tegas dari DPUPR untuk perusahaan tersebut kalau memang pekerjaan tersebut sudah dibayar 100℅ . Phak perusahaan harus bertanggung jawab memperbaikinya,dan kalau belum dibayar 100℅ harus diputus kontrak dan jangan dibayarkan sisa tagihannya karena diindikasikan pekerjaan tersebut tidak sesuai yang diminta oleh DPUPR, baik volume dan kualitas bahannya.

Kedepannya kata Vio, dengan kejadian banyaknya pekerjaan yang ambruk yang ditinggal kabur dan yang tidak sesuai spek yang rata-rata perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang berada diluar Kabupaten Bogor harus dijadikan catatan  untuk KLPPBJ.

Sebelumnya Kadus Bayu mengatakan bahwa awalnya pekerjaan itu dikerja akan oleh Maulana, selanjutnya berganti bos yang bernama

Fadil dan Lili yang mengklaim bahwa dirinya merupakan pemilik perusahaan tersebut. Selain itu juga diduga ada kesalahan kontruksi disana hingga mengakibatkan ambruknya TPT tersebut.

“Saya selalu kroscek pekerjaan itu dari awal serah terima tempat kerja dan dimulainya pekerjaan hingga berganti-gantinya bos yang mendatangi. Warga sekitar merasa di rugikan atas ambruknya TPT tersebut yang tadinya jalan masih bisa dilewati dan agak bagus akibat ambruknya TP tersebut sekarang kondisi jalan menyempit,”jelasnya.

Dirinya melanjutkan bahwa pekerjaan diduga tidak sesuai dengan RAB mulai dari panjang dan tingginya.

Sekedar diketahui CV.Karya Cipta Mandiri merupakan  salah satu perusahaan yang berasal dari daerah Kabupaten Lebak dan Yogi sebagai Direktur perusahaan tersebut.

Nay Nur’ain

Pimpinan PT Crhig Word Minta Maaf

0

Gunung Putri | Jurnal Inspirasi

Pemimpin perusahaan PT.Crhig Word Indonesia menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan dalam penulisan pengumuman guna mencegah terkena virus Corona yang diumumkan di mading perusahaan tersebut. Dalam permohonan maafnya, Kwak Gie Seok menyampaikan bahwa itu merupakan kesalahpahaman yang perlu diluruskan. Dia mengaku tidak pernah berniat untuk menyudutkan salah satu tempat ibadah ataupun salah satu agama yang ada di Indonesia.

“Saya sangat cinta Islam, saya juga Cinta Indonesia. Selama 27 tahun saya sudah berada disini tidak mungkin saya melecehkan agama apapun dan tempat agama siapapun. Adapun imbauan yang saya buat kepada karyawan hanyalah menyarankan untuk menghindari tempat ramai dan membiasakan hidup bersih,” kata dia.

“Saya akui adanya kesalahan dalam penulisan salah satu tempat ibadah yang tertera di pengumuman tersebut hingga membuat karyawan dan masyarakat salah menafsirkan. Saya mohon maaf,” kata Kwak di ruang kerjanya, Sabtu (15/03).

Dia menjelaskan, bahwa hubungan perusahaan, baik dengan karyawan maupun lingkungan sekitar sangatlah baik. “Selalu kami jaga ditambah lagi sebagian besar karyawan di perusahaan ini merupakan warga sekitar perusahaan yang kami berdayakan. Sekali lagi saya memohon maaf apabila dalam imbauan yang saya buat ada kata-kata yang menyinggung masyarakat dan karyawan,” ungkapnya.

“Pada intinya kami tidak ada niat untuk menyudutkan satu agama atau tempat ibadah apapun, dan saya sangat berharap kedepannya perusahaan kami bisa bersinergi dengan masyarakat, karyawan dan semuanya,” pungkas Kwak.

Simbolis permohonan maaf dihadiri oleh tokoh masyarakat sekitar, karyawan dan media. Pujiman, salah satu karyawan mengatakan bahwa dirinya dan teman-teman karyawan sudah paham atas pengumuman yang disampaikan oleh pimpinan perusahaan demi mencegah terkena virus Corona yang saat ini sedang dikhawatirkan oleh masyarakat.

“Kalau kami menanggapi pengumuman itu sebagai saran agar menghindari tempat keramaian untuk saat ini, baik itu di tempat ibadah, mall atau pun tempat keramaian lainnya. Pada intinya kami paham maksud dan tujuan diberikannya imbauan tersebut. Adapun jika yang belum paham dalam mengartikan kata ‘masjid’ itu merupakan kesalahpahaman yang perlu diluruskan,” kata dia.

“Saya apresiasi kepada Mr.Kwak yang sudah meminta maaf kepada kami dan masyarakat atas kesalahan dalam penulisan imbauan tersebut yang menyebut salah satu tempat ibadah. Semoga pertemuan ini meluruskan kesalahpahaman yang ada,” kata Pujiman.

Nay Nur’ain

Dihadiri Ketua DPRD Rudi Susmanto, Proyek Huntap Blok Cipendawa Dimulai

0

Sukajaya | Jurnal Inspirasi

Ratusan kepala keluarga (KK) di Desa Cileuksa, Kecamatan Sukajaya, yang rumahnya rusak akibat bencana tanah longsor awal tahun 2020 lalu, tak lama lagi akan meninggalkan tenda pengungsian.

Hunian tetap (Huntap) yang menjadi impian para pengungsi saat ini sedang dibangun,  ditandai dengan peletakan batu pondasi oleh Ketua DPRD Rudi Susmanto, disaksikan tokoh masyarakat Sukajaya, Jaro Ade, Jum’at (13/03) lalu.

“Alhamdulillah, proyek pembangunan Huntap, di Blok Cipendawa, Kampung Cigugur, Desa Cileuksa sudah dimulai, kita harapkan pembangunan Huntap cepat selesai, supaya pengungsi tidak lagi tinggal di tenda-tenda,” kata Ketua DPRD Rudi Susmanto, kepada wartawan, Minggu (15/03).

Bencana tanah longsor di Kecamatan Sukajaya, mengakibatkan 4.000 unit rumah rusak dan tak bisa lagi ditempati. Relokasi ke tempat baru menjadi pilihan, karena lokasi lama masuk katagori rawan tanah longsor.

“Saya merasa terhormat, karena dikasih kesempatan meletakan batu pertama pembangunan Huntap. Inysa Allah, pembangunannya lancar sesuai dengan rencana,” ujar Rudi.

Rudi pun mengapresiasi, peran mantan Ketua DPRD Kabupaten Bogor, periode 2009-2014 Ade Ruhandi atau Jaro Ade, karena sejak bencana menimpa beliau langsung turun mendampingi para pengungsi untuk menyemangati mereka.

“Terima kasih kakanda senior, sumbangsih untuk warga Sukajaya tidak terhingga. Sekarang ayo kita pulang dulu ke Cibinong, karena rumah di sana (Sukahati, Cibinong-red) sudah lama ditinggalkan,” pinta Rudi, kepada Jaro Ade.

Sementara itu, Jaro Ade pun tak luput mengapresiasi, peranan Rudi Susmanto, karena selama masa tanggap darurat sampai pemulihan selalu memberikan perhatian kepada warga korban bencana.

“Proyek Huntap ini tak akan terealisasi, kalau tidak ada dukungan dari Kang Rudi, beliau itu selalu menyemangati saya dan para pengungsi, dan para kepala desa, agar tegar menghadapi ujian di awal tahun 2020 ini,” kata politisi Partai Gerindra itu.

Jaro Ade mengungkapkan, pembangunan Huntap, sumber dananya berasal dari sumbangan para relawan baik yang tergabung dalam organisasi maupun perorangan.

“Siapa pun boleh berpartisipasi menyumbang dana untuk mempercepat penyelesaian pembangunan Huntap di Blok Cipendawa ini, karena kami menargetkan saat Ramadhan nanti, semua pengungsi di Kampung Cigugur sudah tinggal di rumah, bukan lagi di tenda pengungsian,” tutupnya.

Mochamad Yusuf

SMK Pelita Imbau Siswanya tak Pergi ke Mall

0

Ciampea  | Jurnal Inspirasi

Mewabahnya virus Corona (Covid 19) di Indonesia seakan menjadi momok yang menakutkan. Berbagai cara pencegahan telah dilakukan oleh banyak pihak. Seperti dilakukan  Sekolah SMK Pelita Ciampea, di Desa Benteng, Kecamatan Ciampea yang terus berupaya melakukan pencegahan di lingkungan Sekolah.

Diungkapkan Guru SMK Pelita Ciampea, pihaknya telah mengimbau akan bahaya virus Corona. Pihak sekolah pun terus  mensosialisasikan ciri-ciri Corona dan berbagai pencegahannya kepada siswa SMK Pelita yang jumlahnya sekitar 1000 siswa.

“Kita telah sosialisasi kepada para siswa akan bahaya dan bagaimana pencegahan untuk menangkal Corona  kepada para siswa,” kata Ahmad Sihotang.

Sihotang menyebutkan, pencegahan itu dengan menjaga kebersihan baik pada anggota tubuh, lingkungan dan sekolah. Dan pihak sekolah pun memasang spanduk imbauan bahaya Corona dan pencegahan dengan bertuliskan” Kesehatan akan selalu tampak  setelah kita kehilangannya”.

“Jaga kebersihan lingkungan sekolah mencuci tangan, dan kita pun imbau agar siswa untuk memakai masker dan untuk tidak melakukan jabat tangan dahulu untuk mencegah penyebaran Virus Corona,” kata Sihotang.

Sejauh ini kata Sihotang, pihak sekolah menyarankan kepada para siswa untuk tidak berpergian, ke tempat keramaian seperti mall, bioskop dan jangan ke rumah sakit jika tidak ada niatan untuk berobat.

“Karena saat ini di Indonesia sudah banyak yang terinsfeksi virus Corona itu,”kata Sihotang.

Sihotang pun mengatakan untuk selanjutnya selama dua pekan sesuai instruksi ketua MKKS Kabupaten Bogor pelaksanaan Ujian Nasional dan Pelaksanaan Belajar Mengajar disatuan Pendidikan di Jawa Barat bahwa proses kegiatan KBM di sekolah diliburkan dan ujian nasional ditunda.

“Maksud dari surat edaran itu SMK Pelita akan meliburkan KBM dan menunda UN yang dilaksanakan Senin ini (hari ini),”kata Sihotang.

Diungkapkan Ketua MKKS Kabupaten Bogor Budy Antoro berdasarkan surat edaran Gubernur Jawa Barat melalui Dinas Pendidikan Jawabarat Nomor : 443/3302-Set.Disdik pertanggal 15 maret 2020 perihal Pelaksanaan Ujian Nasional dan Pelaksanaan Belajar Mengajar disatuan Pendidikan di Jawa Barat

“Yang menyatakan proses kegiatan KBM disekolah diliburkan dan Ujian Nasional ditunda,” kata Budi menjelaskan Himbauan Disdik Jabar.

Maka dengan itu   (MKKS) menyampaikan agar semua mengikuti arahan sebagaimana termuat dalam surat dan agar segera mensosialisasikannya kepada guru, staf TU, orang tua siswa dan siswa agar semua menjadi maklum. “Demikian kami sampaikan semoga bermanfaat. Yang terakhir kami mengajak kepada seluruh kepala sekolah di lingkungan KCD Wilayah 1  untuk bersabar serta selalu menjaga hidup sehat, kita berharap dan berdoa semoga Allah SWT melindungi kita semua dari segala macam hal yang akan membinasakan,”pungkasnya.

Cepi Kurniawan

Kenalkan Budaya Lokal Sejak Dini, Himpaudi Kecamatan Kemang Gelar Porseni

0

Kemang | Jurnal Inspirasi

Dengan tema “Melalui Porseni kita kembangkan kemampuan, kreatifitas, kolaborasi, komuniksi dan kecintaan terhadap budaya lokal bagi anak usia dini”, Himpaudi Kecamatan Kemang menggelar Gebyar Porseni yang dilaksanakan di Sekolah SMA Yadika, Desa Parakan Salak, Kecamatan Kemang, Minggu (13/3).

Ketua Himpaudi Kecamatan Kemang Nurfarida mengatakan, Gebyar Himpaudi Paud se – Kecamatan Kemang merupakan kegiatan rutin setiap tahun. Untuk tahun ini, diikuti 929 peserta dari 40 lembaga yang ada di Kecamatan Kemang. Kegiatan ini melombakan angklung, tarian daerah nusantara, hapalan Pancasila, surat-surat pendek, doa harian, mewarnai, seni lukis, joget pingwin dan  lomba estapet bola.

“Tujuannya untuk menggali kreativitas anak dan cinta negara dan cinta kreasi daerah Nusantara. Terutama negara kita untuk mengenal Pancasila,”kata Nurfarida kepada Jurnal Bogor, kemarin.

Ia pun mengatakan,  kegiatan ini juga didukung dan dihadiri bunda bunda Paud (Ibu kepala desa).

“Alhamdulillah semua bunda-bunda Paud mendukung dan hadir ke sini,”katanya.

Sementara Pengurus Himpaudi Kabupaten Bogor Muhammad Nurdin mengatakan, setiap kecamatan melaksanakan kegiatan Porseni Sebelum dilaksanakan di tingkat kabupaten. “Dengan harapan diadakan Porseni ini pertama membangun kebersamaan, membangun solidaritas mengenalkan budaya lokal dan untuk memujudkan program Bupati Bogor Pancakarsa yakni Bogor Cerdas,”pungkasnya.

Cepi Kurniawan

Hindari Pelanggaran Hukum, Desa di Cigombong Ikuti Bimtek

0

Megamendung|Jurnal Inspirasi

Sebanyak 9 desa di Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, mengikuti Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa dan Pengelolaan Keuangan. Kegiatan yang diprakarsai Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Cigombong, dilaksanakan di Hotel Cahaya Village, Jalan Raya Puncak, Cipayung-Megamendung, 13-14 Maret 2020.

Sekcam Cigombong, Asep A. Sudrajat mengatakan, kucuran Dana Desa (DD) pada 2020 ini semakin besar, hampir satu miliar untuk tiap desa. Sistem penyaluran pun kini langsung ke rekening pemerintah desa dan tidak transit terlebih dahulu ke birokrasi seperti sebelumnya.

Guna mereduksi potensi penyalahgunaan bantuan dari pemerintah pusat tersebut, lanjut Asep,

Pemcam Cigombong, menyelenggarakan kegiatan yang ditujukan bagi para kepala desa, sekretaris desa dan staf desa. “Pengelolaan anggaran desa yang semakin besar, memiliki dampak dan konsekuensi hukum juga besar. Cukup banyak, bahkan sebagian besar dari aparatur desa yang karena ketidaktahuannya terjadi pelanggaran hukum,” ungkapnya kepada wartawan.

Para kepala desa yang dengan niatan baik tetapi kemudian karena ketidaktahuan mereka, terjadilah masalah-masalah yang tidak terbayangkan sebelumnya. “Menindaklanjuti kegiatan yang diadakan Kemendagri di SICC beberapa waktu lalu, maka Pemcam Cigombong mengadakan kegiatan ini. Supaya kebijakan pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten lebih sinergi dengan aparatur desa,” papar Asep.

Kegiatan ini juga, sambung Sekcam Cigombong, merupakan salah satu upaya untuk menjaga agar DD yang dikelola dengan niatan baik oleh perangkat desa beserta kepala desa, dapat digunakan sesuai dengan asas manfaat dan tujuannya.

 “Peningkatan kapasitas bagi pemerintahan desa sangat penting sehingga pelayanan lebih maksimal, mengingat mereka yang berhadapan langsung dan melayani masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, untuk mensinergikan pemerintah pusat hingga desa, Pemcam Cigombong juga giat membangun desa. Melalui program Gerakan Cigombong Moncorong atau Cigombong Motekar (kreatif), Nugraha (anugerah), Calakan (pintar), Ome (kelola/rawat), Raharja (sejahtera), Olah (kerja), Nastiti (teliti), dan Gumelar (kehormatan).

Adapun pemateri kegiatan bimtek ini dari DPMD Kabupaten Bogor, BPKAD Kabupaten Bogor dan Inspektorat Kabupaten Bogor. Salah seorang peserta, Anwar mengatakan, bimtek yang seperti ini baru kali pertama diselenggarakan pemerintah kecamatan. Menurutnya, sangat positif dan menambah wawasan dalam mengelola manajemen keuangan desa. “Kami diberikan materi tentang perencanaan, rambu-rambu pengelolaan dana desa, dan pola pengelolaan APBDes,” tukasnya. Dede Suhendar/Deni

Dewan Demokrat Sambangi Pengungsi Gempa Bumi Cisalada

0

Pamijahan | Jurnal Inspirasi

Pasca Gempa Bumi Sukabumi yang ikut menggoncang 7 di Kecamatan Pamijahan mengisahkan duka mendalam karena ada 664 rumah rusak  ringan, sedang dan berat. Banyak orang yang prihatin akan kejadian itu. Salah satunya anggota DPRD komisi IV Kabupaten Bogor Fraksi Demokrat yang datang ke lokasi  Kampung Cisalada, Dusun III, Desa Purwabakti, Minggu (15/03).

Ruhiyat Sujana mengatakan, kunjungan itu  dalam rangka melihat langsung kampung yang parah akibat dampak gempa bumi Sukabumi beberapa hari yang lalu. Saat berkomunikasi dengan pengungsi, Ruhiyat mengatakan, ada beberapa catatan yang memang yang akan segera tindak lanjuti yang pertama yang berkaitan dengan rumah warga yang terkena bencana segara berkonsultasi dengan instansi terkait.

“Terus juga ada isu yang terkait dengan perusahaan yang ada di Pamijahan yang terletak di kampung Cisalada ini hanya beberapa kilometer dengan perusahaan Star Energi yang tadi juga ada beberapa warga menyambut terkait ada getaran-getaran pengeboran di keheningan di setiap malam,” kata Ruhiyat.

Atas dasar itu dirinya  mencoba merespon karena hal itu menimbulkan rasa ketakutan fisiologis warga.

“Kita akan coba memfasilitasi kepada perusahaan Star Energi yang tadi juga saya sempat tanya kepada warga sampai hari ini belum ada kepedulian dan kita segara berkomunikasi dengan perusahaannya tersebut, “ujarnya.

Ketua Dusun III, Kampung Cisalada, Aja mengatakan, pengungsi sangat berterima kasih banyak sudah dikunjungi anggota dewan Kabupaten Bogor. “Saya sangat gembira karena anggota DPRD Kabupaten Bogor Ruhiat Sujana sudah perduli kepada warga kampung budaya Nusantara Cisalada, memang tidak semua terkena bencana sehingga rusak parah yang rusak parah ada 22 KK, 72 jiwa. Harapan kami agar para pengungsi bisa pulang kembali ke rumahnya masing-masing secara nyaman, ” pungkasnya.

Cepi Kurniawan

Persikabo Lumat Persita 3-1

0

Cibinong | Jurnal  Inspirasi  

TIGA Poin penuh akhirnya diraih Ciro Alves dkk dalam Liga 1 pekan ke-3. Skuad Persikabo 1973 yang diarsiteki Igor Kriushenko  tampil derngan meyakinkan dan mampu melumat tamunya Persita Tangerang dengan skor 3-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (15/3).

Tim berjuluk  Laskar Padjajaran unggul cepat lewat gol Alex Goncalves saat babak pertama baru berjalan 6 menit. Namun, setelah itu, justru persita tampil lebih menekan dan mengurung pertahanan Persikabo.

Namun, hingga babak pertama berakhir Persita gagal menembus pertahanan Persikabo yang dikawal Artyom Filiposyan, Ikhwan Ciptadi, Rifad Marasabessy dan Abduh Lestaluhu.

Pertahanan kian rapat dengan cemerlangnya penampilan kiper Syahrul Fadillah yang tampil menggantikan Dwi Kuwanto. Meski terus digempur, skor 1-0 untuk keunggulan Persikabo tak berubah hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Persita semakin gencar mengurung Persikabo di area sendiri. Hingga memaksa skuad arahan Igor Kryushenko memainkan umpan-umpang panjang.

Namun, pola seperti ini justru membawa berkah untuk tim tuan rumah, saat Alex Goncalves menerima umpan panjang dari lini belakang di sisi kanan pertahanan Persita, kemudian memberi bola pada Ciro Alves yang muncul dari lini kedua.

Ciro dengan tegar menggiring bola, menusuk pertahanan Persita yang dikawal Hamka Hamzah dan Tamirlan Kozubaev. Sukses melewati dua pemain itu, Ciro tiba di kotak penalti dan melepaskan tembakan keras ke sisi kanan gawang Persita yang gagal dihalau kiper Annas Fitranto pada menit ke-44. Skor pun berubah 2-0 untuk keunggulan Persikabo.

Semakin tertinggal, membuat Persita semakin bermain terbuka. Kapten sekaligus jenderal lini belakang mereka, Hamka Hamzah sampai harus menjadi striker dadakan di sisa laga. Namun, gol bagi tim tamu baru tercipta menit ke-82 oleh sepakan keras pemain pengganti Raphael Maitimo memanfaatkan kemelut di depan gawang Persikabo. Skor pun berubah menjadi 2-1.

Seolah mendapatkan angin untuk menyamakan kedudukan, membuat Persita terlena saat serangan balik Persikabo berbuah gol menit ke-83. Alex Goncalves yang tampil ciamik lagi-lagi membidani gol penutup bagi Persikabo, saat dia sukses menyisir sisi kanan pertahanan Persita, untuk melepaskan umpan silang ke mulut gawang yang sudah ditunggu oleh pemain pengganti yang baru semenit masuk lapangan, Silvio Escobar. Persikabo melebarkan jarak menjadi 3-1. 

Di sisa laga, Persita masih terus gencar menekan pertahanan Persita. Namun, hingga wasit Iwan Sukowo meniup pluit panjang tanda pertandingan berakhir, skor tak berubah untuk kemenangan Persikabo.

Hasil ini,memperpanjang tren positif Persikabo dalam dua pertandingan terakhir, usai sebelumnya bermain imbang 0-0 di kandang PSS Sleman. Kini Persikabo duduk di posisi 10 klasemen sementara dengan hasil 1 kali kalah, 1 kali imbang dan 1 kali menang dengan torehan 4 poin. 

Asep Syahmid