28.2 C
Bogor
Saturday, April 27, 2024

Buy now

spot_img

Meriahkan HUT RI ke-77, PT Kahaptek Ajak Warga Kedep Upacara dan Berikan Santunan 

Gunung Putri | Jurnal Bogor 

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT-RI) ke-77, PT Kahaptek menggelar upacara bendera Merah Putih, sekaligus memberikan santunan kepada ratusan anak yatim dan dhuafa di Kampung Kedep, Desa Tlajung Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Rabu (17/8/22).

Owner PT Kahaptek Rudiyanto memimpin langsung upacara 17 Agustus 2022 dan bertindak sebagai inspektur upacara yang diikuti seluruh karyawan PT Kahaptek dan warga sekitar.

Kepala Pabrik PT Kahaptek Susi Haryanti juga menjelaskan, dalam rangka memperingati 17 Agustus 1945  perusahaannya menggelar upacara HUT RI ke-77 dan memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa.

” Perayaan HUT RI ke-77 ini kami menggelar upacara bendera Merah Putih  di halaman pabrik, yang dipimpin langsung oleh Bapak Rudiyanto sebagai pemilik perusahaan dan beliau pun memberikan langsung santunan kepada ratusan anak yatim dan kaum dhuafa,” ucap Susi Haryanti kepada Jurnal Bogor.

Ia berharap dengan adanya kegiatan HUT RI yang ke-77 ini, bisa terjalin hubungan yang baik dengan lingkungan yang ada di sekitarnya.

“Kita dari PT Kahaptek berharap agar kegiatan ini bisa mempererat hubungan yang baik dan silaturahmi antara warga sekitarnya dengan perusahaan hingga saling bersinergi ” paparnya.

Sementara itu Ketua RW 15, Herwan mewakili warga mengucapkan terimakasih atas undangan yang sudah diberikan oleh PT Kahaptek untuk mengikuti acara HUT RI.

” Kami sebagai ketua lingkungan yang berdampingan dengan PT Kahaptek mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya. Alhamdulillah warga kami bisa mengikuti acara HUT RI yang ke-77, tumpah ruah dan bersemangat untuk mengikuti kegiatan ini,” ucap Herwan.

Ia pun mengapresiasi PT Kahaptek yang sudah memberikan bantuan berupa santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa pada acara peringatan HUT RI.

“Semoga santunan yang diberikan kepada ratusan anak yatim dan kaum dhafa ini bisa bermanfaat buat warga kami, dan semoga PT Kahaptek diberikan kemajuan usahanya, dan selalu bisa bersinergi dengan lingkungan sekitar,” pungkasnya.

** Nay Nur’ain

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles