29.4 C
Bogor
Tuesday, May 7, 2024

Buy now

spot_img

Hj Nemi Mengolahragakan Warganya dengan Bola Voli

Jonggol | Jurnal Bogor 

Semangat dari warga masyarakat Desa Bendungan, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor untuk  membangkitkan olahraga bola voli patut diacungi jempol. Bagaimana tidak, terhitung  semenjak menjadi Kepala  Desa Hj.Nemi sudah langsung menggiatkan olahraga bola voli di tiap – tiap RT dan RW.

“Alhamdulillah mulai dari  tingkat RT sudah terlihat kegiatan olahraga volley sudah terlihat,”ujar Hj Nemi Kades saat ditemui Jurnal Bogor Selasa ( 13/09/22 ) di ruang kerjanya

Ia menambahkan pengembangan minat bola voli sudah berjalan dengan baik, hal ini tidak terlepas dari keinginan warga  itu sendiri dan juga  kekompakan RT dan karang taruna yang selalu ingin mengolahragakan masyarakat.

“ Harapan kami selaku Pemerintahan Desa  supaya kegiatan olahraga mendapat dukungan dari semua pihak, untuk menggiatkan  olahraga bolla voli,” harapnya.

Adapun persoalan lahan yang saat ini jadi kendala, sambung dia, masih bisa dikondisikan walaupun statusnya bukan lahan aset desa.

“Lapangan bola voli yang ada di tiap RT saat ini masih menggunakan lahan pribadi milik warga, dan bukan aset desa. Semoga kedepannya Desa Bendungan bisa punya aset sendiri untuk bisa dijadikan lapangan bola voli khususnya dan lapangan serbaguna pada umumnya,” harapnya.

** Ramses/Nay

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles