28.6 C
Bogor
Monday, April 29, 2024

Buy now

spot_img

Sadengkolot Tutup Puncak HUT RI dengan Wayang Golek

Leuwisadeng | Jurnal Bogor 

Pemerintah Desa Sadengkolot, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, menyemarakkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-77 dengan berbagai rangkaian acara kegiatan perlombaan dan puncak acara penutupan digelar di lapangan bola desa setempat, Sabtu (20/08/2022).

Acara yang dihelat sejak pagi hingga malam hari sukses digelar pemerintah desa bersama masyarakat seperti pentas seni budaya wayang golek dan pencak silat dari Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) yang menampilkan beberapa atraksi.

Acara hiburan dan pembagian hadiah kepada masyarakat yang sebelumnya mengikuti turnamen sepak bola Pordes Cup dan ditutup pada malam hari dengan helaran wayang golek. Bahkan Desa Sadengkolot mendapatkan juara ketiga dalam lomba di tingkat Kecamatan leuwisadeng.

Kepala Desa Sadengkolot Mamat Rahmat mengatakan, berbagai rangkaian acara dalam rangka HUT RI ke-77 tahun ini animo masyarakat antusias setelah dua tahun terhalang pandemi Covid-19.

“Tahun ini kita menyemarakan dengan beberapa agenda kegiatan dari kegiatan olah raga sepak bola kepemudaan tingkat desa dan perlombaan, saat ini kita puncak penutupannya yang menampilkan berbagai rangkaian kegiatan,” ungkapnya.

Menurutnya, dari acara tersebut dapat memperkuat atau memperkokoh persatuan warga. “Dengan menggelar kegiatan ini, akan mampu mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bergembira,” ujarnya.

Dia menjelaskan, dengan adanya acara seni budaya sebagai sarana untuk memperkenalkan kegiatan seni dan budaya yang ada di desa pencak silat dari PSHT.

“Terimakasih juga kepada PSHT ranting Bogor Barat yang cukup mensuport dan mendidik anak generasi cabang rayon Sadengkolot untuk menjadi atlet nasional bahkan internasional,” tukasnya.

** Andres

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles