28.6 C
Bogor
Sunday, April 28, 2024

Buy now

spot_img

Nyaris Tewas, Kuli Bangunan Tersetrum Saat Renovasi Rumah

Citeureup | Jurnal Bogor

Seorang pekerja bangunan di Desa Karang Asem Timur, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor nyaris tewas tersetrum listrik saat melakukan renovasi rumah, Kamis(14/07).

Korban bernama Asep, asal Cimahpar, Kota Bogor, pekerja bangunan ini mengalami luka bakar di bagian tubuhnya akibat kesetrum saat sedang melakukan renovasi rumah warga dan diperkirakan luka bakar mencapai 70 persen.

“Jadi Asep ini, sedang melakukan renovasi rumah saya di bagian lantai dua,”ungkap Danang, pemilik rumah kepada Jurnal Bogor, Kamis (14/07).

Danang menjelaskan, saat melakukan renovasi dibagian luar lantai dua, alat yang digunakan korban menyentuh kabel listrik milik PLN. “Saya sudah sarankan agar hati-hati saat renovasi bagian luar di lantai dua, karena berdekatan dengan kabel listrik,” paparnya.

Dia juga mengaku kaget, saat sejumlah warga berteriak dari luar rumahnya. “Pas saya keluar rumah, korban ini sudah nyaris terkapar tersangkut di bagian atap rumah saya dengan luka bakar yang cukup parah di bagian punggung hingga perutnya,” ujarnya.

Melihat hal tersebut, dirinya bersama warga mencoba melakukan pertolongan dengan alat seadanya hingga korban pun berhasil dievakuasi.

Sementara itu, Humas Polsek Citeureup AIPTU Romlah menuturkan korban kesetrum tersebut merupakan kuli bangunan yang sedang bekerja melakukan renovasi di rumah warga.

 “Sudah dievakuasi dan sekarang dibawa ke rumah sakit Sentra Medika oleh petugas Polsek Citeureup, AKP Budi,” ucapnya.

Beruntung korban masih bisa diselamatkan, namun mengalami luka bakar yang cukup serius. Kasus ini masih ditangani kepolisian Polsek Citeureup.

** Wisnu / Nay 

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles