27.1 C
Bogor
Friday, April 19, 2024

Buy now

spot_img

Ekspose Aktivitas, Forum UMKM dan IKM Kabupaten Bogor Gelar Jambore

Citeureup | Jurnal Bogor 

Forum Usaha Kecil dan Menengah  (UMKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM) Kabupaten Bogor menggelar jambore pada Rabu-Kamis (22-23/6/2022) di perkemahan Villa Bukit Hambalang, Desa Hambalang, Citeureup, Kabupaten Bogor.

Forum ini menjadi tempat berhimpun dari para pelaku usaha kecil yang selama masa pandemi berperan penting dalam menjaga ketahanan ekonomi ditengah-tengah masyarakat. Bertemakan Bela Beli Produk UMKM, forum ini akan mengekspose setiap aktivitas dari para anggota UMKM dan IKM se-Kabupaten Bogor.

Hadir dalam acara tersebut staf ahli Kemenkop Dr. Yulius, kepala dinas koperasi, perdagangan, DKP dan anggota DPRD Kabupaten Bogor, serta para sponsor baik dari BUMD dan swasta

Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Bogor H. Irvan Baihaqi Tabrani, yang juga pembina UMKM dan IKM Kabupaten Bogor mengaku senang atas terselenggaranya jambore tersebut. “Kegiatan ini menyampaikan pesan bahwa teman-teman UMKM sudah mulai bangkit dan siap maju bersama,” jelasnya.

Sementara staf ahli Menteri Bidang Produktivitas dan Daya Saing, Yulius menyampaikan bisnis di Bogor perlu matching antara pemda, swasta dan UMKM. Kemenkop membuka peluang terbuka berbagai pelatihan untuk UMKM Kabupaten Bogor.

** Nay Nur’ain

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles