24.6 C
Bogor
Thursday, May 9, 2024

Buy now

spot_img

Tak Layak Huni, Rumdin Puskesmas Curugbitung Minta Diperbaiki

Nanggung l Jurnal Inspirasi

Kondisi rumah dinas (Rumdin) Puskesmas Curugbitung, Kecamatan Nanggung sangat memprihatinkan karena terancam ambruk akibat sudah lapuk termakan usia. Rumdin tersebut memang sudah  dibangun sejak puluhan tahun silam, namun belum ada perbaikan.

Petugas Puskesmas Curugbitung bagian Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Skm Dodo Priambodo mengatakan, usia rumah dinas itu bersamaan dengan dibangun dengan gedung Puskesmas Curubitung pada tahun 1993. “Sudah tak layak, kami minta  Pemkab Bogor  secepatnya memperbaiki rumah dinas itu,” kata Dodo Priambodo kepada Jurnal Bogor, kemarin.

Tak hanya itu, kata Dodo, rumah Dinas yang berukuran 200 meter per segi itu peruntukannya untuk sarana rawat inap bagi pasien mengingat permintaan masyarakat cukup banyak bahwa Puskesmas Curugbitung itu harus ada fasilitas rawat inap.

Dodo mengatakan, gedung Puskesmas Curugbitung keadaannya sempit yang hanya berukuran 180 meter per segi, maka itu sudah semestinya gedung tersebut untuk segera direlokasi. “Kami harap  di tahun ini bisa langsung dieksekusi perbaikan rumah dinas, mengingat di masa pandemi ini juga tenaga medis itu membutuhkan fasilitas yang memadai agar mereka bisa beristirahat dengan baik dan bisa melayani di tempat yang  aman,” harapnya.

Sementara Sekretaris Desa Curugbitung Dede Taopik mengaku sangat khawatir melihat kondisi bangunan rumah dinas Puskesmas Curugbitung. “Dari segi gedungnya seperti itu hampir roboh, udah gitu tidak ada perbaikan sama sekali.  Puskesmas Curugbitung sangat  berdekatan dengan kantor desa, selain tak layak huni, rumah dinas itu sudah lama dibiarkan kosong,” ungkapnya.

Relokasi Gedung Puskesmas berikut bangunan rawat inap, kata Dede Taupik sangat urgen, apalagi di Puskesmas Curugbitung ini mencakup 4 desa. “Setiap harinya itu pasien membeludak. Masyarakat Curugbitung ini sangat membutuhkan fasilitas yang nyaman,” tukasnya.

 ** Arip Ekon

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles