33.7 C
Bogor
Wednesday, May 15, 2024

Buy now

spot_img

Dua Hari Hujan Turun, Kubangan Kerbau di Jalan Sawah Baru Muncul Lagi

Dramaga | Jurnal Bogor
Hujan yang mengguyur kawasan Dramaga dan sekitarnya sejak dua hari berturut turut akhir pekan kemarin, buntutnya kini muncul lagi masalah lama yang dikeluhkan warga yang tidak pernah tuntas terselesaikan, yakni di jalan Kampung Sawah Baru saat hujan mereda, kembali muncul kubangan kerbau.

Munculnya kubangan kerbau ini, lagi-lagi jadi keluhan warga sekitar, para pemotor maupun mahasiswa IPB di Desa Babakan, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor.

Hidayat, warga Kampung Sawah Baru mengatakan, akibat tidak optimalnya pekerjaan pembangunan saluran drainase yang berada di kiri kanan jalannya, termasuk kendurnya tanggung jawab perawatan pada saluran drainasenya, masalah lama yang selalu bikin kesal warga, kini muncul kembali.

“Dua hari hujan turun mengguyur Kampung Sawah Baru yakni pada Sabtu sore dan Minggu sore ( 21-22/10/2023), jalan Kampung sawah baru kembali banjir sepanjang radius 12 meter dengan ketinggian diatas mata kaki orang dewasa”, kata Hidayat, warga komplek perumahan yang ada di Kampung Sawah Baru kepada JurnalBogor.

Setelah usut punya usut sambung dia, ternyata genangan air hujan yang sampai Minggu (22/10/2023) siang itu belum surut surut juga, tak lain disebabkan tersumbatnya saluran drainase yang tertimbun lumpur hingga tertutup semak belukar bahkan ditumbuhi rumput ilalang.

“Beginilah kalau tugas dan tanggung jawab pekerjaan perawatan yang diemban oleh pihak Dinas PUPR Kabupaten Bogor dengan jajaran UPT PUPR Jalan dan Jembatan Wilayah 3 Ciomas setengah hati, sehingga jadi berdampak pada masyarakat”, tukasnya.

Daniel Hadiwibawa, mahasiswa IPB juga melontarkan kekesalannya, sebab dia mengaku terpaksa harus membatalkan keberangkatannya pada Minggu pagi ke tempat peribadatan di Kota Bogor, lantaran pakaian dan sepatunya basah bercampur percikan noda lumpur yang terciprat roda sesama pemotor yang lewat berlainan arah dengannya.

“Gara gara pakaian saya basah dan kotor, ya terpaksa saya batalkan niat saya di Minggu pagi ini pergi ke rumah ibadah di Kota Bogor,” ketusnya.

Dari pantauan Jurnal Bogor, ternyata apa yang dikeluhkan oleh warga dan mahasiswa terhadap kondisi jalan Kampung Sawah Baru tersebut, memang benar adanya. Saat dikonfirmasi, pimpinan UPT Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Kabupaten Bogor wilayah 3 Ciomas tak merespons.

** Bayup

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles