27.7 C
Bogor
Sunday, April 28, 2024

Buy now

spot_img

Komisi V DPR RI Lakukan Kunjungan Spesifik ke Sungai Cileungsi dan Cikeas

Gunung Putri | Jurnal Bogor

Komisi V DPR-RI akan melakukan kunjungan spesifik ke Sungai Cileungsi dan Cikeas di Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor.  Hal tersebut disampaikan Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi Cikeas (KP2C) Puarman.

Menurutnya, mereka akan melihat progres pengerjaan normalisasi pada kedua sungai tersebut.

“Kunjungan besok itu dimotori oleh Mulyadi anggota Komisi V DPR dari Fraksi Gerindra. Informasinya semua Komisi V dan juga didampingi pejabat dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR),” beber Puarman kepada Jurnal Bogor, Rabu (08/02/23).

“Saat saya dihubungi Sekretariat Komisi V, saya sampaikan kondisi terkini Sungai Cileungsi dan Cikeas, serta tuntutan masyarakat korban banjir yang meminta percepatan normalisasi kedua sungai tersebut,” sambungnya.

Sesuai rencana, lanjut Puarman, tahun 2023 ini program normalisasi masuk tahap Studi LARAP (Land Acquisition and Resetlement Action Plan) yaitu kajian dampak sosial ekonomi penyiapan lahan oleh Kementerian PUPR.

“Selanjutnya penyiapan lahan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bogor dan pekerjaan konstruksi dibiayai APBN melalui Kementerian PUPR,” ujarnya.

Lebih lanjut dia menyampaikan, terkait penyiapan lahan ada tokoh Desa Bojongkulur Ambar Retnowati bertekad akan memperjuangkan anggarannya di Pemda Kabupaten Bogor.

“Kunjungan kerja spesifik ini merupakan kelanjutan audiensi Ketua KP2C dan Kepala Desa Bojongkulur ke Komisi V DPR RI beberapa waktu yang lalu,” pungkasnya.

** Nay Nur’ain

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles