Jasinga | Jurnal Bogor
Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor menggelar aksi donor darah. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Ponpes Asaefurohi menggandeng Yayasan Asaefurohim Sulaimaniyah.
Ketua PMI Jasinga, Esa Asmarina mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap 3 bulan sekali. Bahkan animo masyarakat pada kegiatan tersebut cukup antusias.
“Alhamdulillah kegiatannya diminati masyarakat, dan sebenarnya ini program kerja PMI Kecamatan Jasinga per 3 bulan sekali,” katanya, kemarin.
Dia menjelaskan, kerjasama yang dilakukan antara PMI Jasinga dan Pondok Pesantren Asaefurohim dilihat dari kondisi dan situasi, yang mana fasilitas tempat serbaguna sangat memadai.
“Karena kondisi tempat yang mendukung adalah di aula serbaguna Asaefurohim,” sebut Rini sapaan akrab.
Kata dia, bahwa target yang dicapai PMI Kecamatan Jasinga sangat memuaskan. Karena, kata dia. terlihat dari antusiasnya masyarakat. Terlebih donor darah tersebut sudah terfasilitasi.
“Targetnya dari setiap kegiatan dapat 100 kantong darah, dan sudah 4 kali kegiatan tercapai terus, mudah-mudahan hari ini tercapai,” paparnya.
“Sekarang mulai terlihat antusiasnya masyarakat yang mulai bertanya dengan kegiatan ini. Sekarang sudah terfasilitasi, masyarakat sudah tau dan mulai mau mendonor darah,” tukasnya.
** Andres