32.7 C
Bogor
Thursday, May 2, 2024

Buy now

spot_img

12 Desa Binaan PT Indocement TBK Dilatih Jadi Desa Tangguh Bencana

Gunung Putri | Jurnal Bogor

PT Indocement melalui program CSR melaksanakan pelatihan Desa Tangguh Bencana yang bekerjasama dengan DPMD Kabupaten Bogor dan Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) di Situ Desa Gunung Putri, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Selasa (11/10/22). Dalam kegiatan ini diikuti oleh 12 desa yang menjadi desa binaan PT Indocement.

Kepala Desa Gunung Putri, Daman Huri menyampaikan, Pemerintahan Desa mengucapkan terima kasih atas partisipasi PT Indocement yang sudah menggelar pelatihan di Desa Gunung Putri.

“Semoga pelatihan Desa Tangguh Bencana ini bisa berguna bagi semua yang mengikuti pelatihan bersama ini, berharap apa yang sudah didapatkan bisa digunakan saat emergency di wilayah kita masing-masing,” ucap Daman Huri kepada Jurnal Bogor, Rabu (12/09).

Dalam hal ini dia juga menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu sarana untuk peningkatan kapasitas ketika menghadapi bencana alam, yang mana akan terjadi bencana semua orang tidak akan mengetahui kapan bencana itu akan datang.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada kawan-kawan relawan yang sudah menyempatkan waktunya untuk melakukan kegiatan ini, mudah-mudahan kedepannya rekan-rekan semua bisa menjadi garda terdepan disaat wilayah kita terjadi bencana yang tidak diduga duga,” ujarnya.

Selanjutnya, Supandi perwakilan CSR PT. ndocement mengatakan, kegiatan pelatihan yang diikuti 12 desa binaan PT Indocement ini untuk menjadikan Desa Tangguh Bencana.

“Alhamdulillah acara ini berjalan dengan lancar, semoga pelatihan yang diadakan ini bisa membuat masing-masing desa menjadi Desa Tangguh Bencana di wilayahnya,” harap Supandi.

Selebihnya dia juga menyampaikan, terimakasih kepada Pemerintahan Desa Gunung Putri yang sudah memfasilitasi tempat untuk latihan ini, sekaligus menjadi tuan rumah dari salah satu desa binaan.

“Mudah-mudahan ke depan kita bisa membantu program-program desa binaan sekitar, yang mana desa binaan ini bisa menjadikan mitra untuk perusahaan lebih berkelanjutan,” ujarnya.

Ditempat yang sama disampaikan Capung, selaku pengisi materi lapangan berharap dengan digelarnya acara pelatihan dalam menghadapi bencana ini mudah mudahan bisa dijadikan komunikasi yang baik.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi pintu untuk kedepanya agar bisa menjadikan komunikasi yang lebih baik untuk membantu masyarakat yang tertimpa bencana,” cetusnya.

** Nay Nur’ain

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles