31.1 C
Bogor
Saturday, May 4, 2024

Buy now

spot_img

Yudi Hermawan Pimpin KNPI Caringin

Caringin | Jurnal Inspirasi
Musyawarah Kecamatan (Muscam) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Caringin dibuka langsung oleh Camat Caringin Euis Komalasari didampingi AKP. Waluyo, Kapolsek Caringin. Dihadiri pula pengurus DPD KNPI Kabupaten Bogor, Muhamad Isro, kepala desa, serta tokoh pemuda dan masyarakat Kecamatan Caringin. Muscam tersebut diselenggarakan di Villa Pancawati, Desa Pancawati.

Pada Muscam tersebut, terpilih secara aklamasi Yudi Hermawan dengan masa kerja priode 2021-2024. Camat Caringin Euis Komalasari mengucapkan terimakasih kepada panitia Muscam KNPI yang telah bekerja keras sehingga acara muscam KNPI kecamatan Caringin berjalan lancar dan sukses. Ia juga memberikan apresisasi kepada OKP yang tergabung dalam wadah KNPI, karena sebelum dan sesudah Muscam telah menjaga kondusifitas.

“Saya berharap anak muda ataupun OKP yang tergabung dalam KNPI siap mendukung program Pemerintah Kabupaten bogor agar berjalan dengan baik, serta bisa menjaga potensi daerah dan mampu mengembangkannya untuk kemajuan Kecamatan Caringin khususnya dan Kabupaten Bogor pada umumnya,” ujarnya.

KNPI Caringin yang dinahkodai oleh Yudi hermawan diharapkan dapat bersinergi dengan pemerintah kecamatan ataupun pemerintah desa,sehingga dapat menjadikan Kecamatan Caringin menjadi lebih maju lagi karena adanya kerja sama yang baik antara pemerintah denga OKP.

“Dengan adanya koordinasi, dan sinergitas yang baik antara OKP terutama KNPI, saya harap juga dapat terjalin dengan baik, semua potensi yang dapat memajukan pemuda, atau meningkatkan ekonomi masyarakat kelola dengan baik,serta harus peduli pula dengan masyakat dengan permasalahan sosialnya,” paparnya.

Sementara itu Ketua KNPI terpilih, Yudi Hermawan mengucapkan terimakasih atas kepercayaan OKP Kecamatan Caringin yang telah mengamanahkan jabatan Ketua PK-KNPI kepadanya. Tanpa dukungan semua pihak, KNPI Kecamatan Caringin tak akan bisa berbuat apapun, sehingga perlu dukungan agar KNPI dapat berjalan sesuai program demi kemajuan pemuda ataupun masyarakat Caringin.

“Ini adalah tugas yang berat bagi saya, oleh sebab itu dukungan dari semua pihak sangat diharapkan demi kemajuan Kecamatan Caringin dan kita akan dukung pula Panca Karsa Bupati Bogor. Semua perlu kerja sama yang baik antara pemerintah dengan KNPI, saya siap melaksanakan program DPD KNPI Kabupaten Bogor dan mendukung serta mensuskseskan program Bupati Bogor Panca Karsa serta program pemerintah pusat dalam percepatan vaksinasi di wilayah Kecamatan Caringin,” pungkasnya.

**deny

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles