Boim Ketua Terpilih: Jaga Selalu Silaturahmi, Kekompakan dan Tetap Solid
Bogor | Jurnal Inspirasi
Dilandasi dengan asas kekeluargaan dan kebersamaan, para pemilik kendaraan roda empat jenis Honda Jazz GD3 (IDSI/VTEC) wilayah Bogor Raya yang tergabung dalam satu wadah komunitas yakni “HONDA JAZZ GD3 BOGOR”, menggelar kegiatan pemilihan ketua dan wakil ketua serta pembentukan struktur organisasinya, yang berlangsung di Amaris Hotel di Jalan Padjajaran Kota Bogor, Sabtu (4/9/2021) malam.
Abdul Rohim yang akrab disapa Boim selaku Ketua Honda Jazz GD3 Bogor terpilih mengatakan, kegiatan pemilihan ini sengaja dilakukan pasalnya pada struktur organisasi kepengurusan sebelumnya terdapat beberapa faktor kendala sehingga tidak berjalan baik. Untuk itu, hasil kesepakatan bersama anggota lainnya maka dilakukan kembali pemilihan ketua dan wakil ketua yang baru.
“Ya, sudah sempat ada kepengurusan pada struktural sebelumnya, namun ngga berjalan dengan baik karena ada beberapa factor yang harus segera dilakukan pemilihan kembali, kita juga ngga bisa tinggal diam karena komunitas ini dibentuk untuk kebersamaan dan ajang silaturahmi,” tuturnya yang didampingi wakil ketua terpilih Naza Muhammad, kepada Jurnal Bogor disela usai pemilihan.
Boim berharap dengan terbentuknya kembali structural kepengurusan “HONDA JAZZ GD3 BOGOR” yang baru ini dapat lebih menumbuhkan rasa kepedulian dan silaturahmi yang tinggi guna terwujudnya komunitas yang solid dan kompak. Dan terpenting tidak ada saling bersinggungan antar sesama anggota lainnya.
“Harapan saya dan pengurus lainnya semoga komunitas ini bisa berjalan beriringan, terus jaga kekompakan, tidak saling bersinggungan dan tentunya harus berani terbuka apabila ada yang perlu dikemukakan, semua ini dilakukan insha Allah “HONDA JAZZ GD3 BOGOR” terus berkembang dan solid,” tukasnya.
Sementara itu, Boim menambahkan “Salam satu aspal”, kalimat ini yang biasa digunakan para komunitas kendaraan bermotor di seantero Indonesia. Guna menjadikan wadah untuk ajang silaturahmi, khusus para pemilik kendaraan roda empat jenis Honda Jazz GD3 (IDSI/VTEC) khususnya wilayah area Bogor Raya Kota dan Kabupaten jangan mau ketinggalan untuk bergabung dengan “HONDA JAZZ GD3 BOGOR”.
** Handy Mehonk