25.9 C
Bogor
Monday, May 20, 2024

Buy now

spot_img

Bakmi Karet Ala Grand Depok City

Depok | Jurnal Inspirasi

Bakmi Karet. Sesuai dengan namanya, Bakmi Karet mempunyai tekstur tersendiri yaitu mienya yang kenyal. Makanan Chinese ini, mampu memuaskan selera makan yang kita rasakan saat rasa lapar melanda. Sama halnya dengan Bakmi Karet Ayam Kampung di Depok, tepatnya di Jalan Masjid Nurul Huda s/d Eretan Jalan Kampung Parung Serab, Tirtasari, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat.

“Produk kami kan, bakmi karet ayam kampung. Paling ada tambahan topping kaya bakso, pangsit dan macem macem,” ujar pendiri Bakmi Karet Ayam Kampung, Sinta Sari kepada Jurnal Bogor, Rabu (9/6).

Sinta menjelaskan bahwa makanan yang paling favorit dari para konsumennya itu adalah semangkuk Bakmi Bakso. Untuk bahan bakmi yang digunakan berkategori premium salah satunya adalah terigu cakra nomor satu dan telur bebek. Sehingga membuat tekstur bakmi ini menjadi padat dan kenyal.

Untuk kalangan pembeli dari bakmi ini, rata-rata datang dari para pecinta bakmi. “Inikan bukan kayak bakmi yang ada digeroba-gerobak ya, jadi kalo udah tau rasanya mayoritas lebih memilih ini,” terangnya. “Yang pasti, bedanya kita sama yang lain itu dari mienya. Karena kita mienya itu home made, ayamnya juga sama,” tambahnya.

Dinamakan Bakmi Karet pun, karena bakmi tersebut terbilang padat dan kenyal, berbeda dengan bakmi atau mie-mie yang lainnya. Tidak hanya bakmi, mereka juga menyajikan menu kebab. Untuk kebab sendiri, Sinta mendapatkannya dengan hibah dari Aksi Cepat Tanggap atau disebut dengan ACT.

Karena Bakmi Karet ini sudah mempunyai cita rasa tersendiri, konsumen lebih memilih bakmi dari pada menu lain atau kebab tersebut. Kemudian harga yang ditawarkan dari bakmi tersebut dimulai dari Rp15.000 – RP20.000. Harga tersebut masih dibilang standar dari rating rasa yang hadir.

Untuk jam ramai bakmi ini terjadi pada siang hari. Karena banyak yang lalu lalang melewati masjid, serta adapula konsumen yang datang dari berbagai daerah. Dan tak lupa, mereka menyediakan layanan pesan antar bagi konsumen yang ingin mendapati bakmi ini dengan santai di rumah, seperti yang difasilitasi oleh Grabfood atau Gofood serta dengan Google Assistant.

** Azizah [MG/UIK-Jb]

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles