26.6 C
Bogor
Thursday, May 9, 2024

Buy now

spot_img

Peduli Pendidikan, Pemdes Ciderum dan Yayasan Mandiri Jalin Kerjasama

Caringin | Jurnal Inspirasi

Pemerintah Desa Ciderum, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, bekerjasama dengan Yayasan Pendidikan Mandiri membuka kegiatan PKBM atau paket belajar. Hal ini dilakukan untuk membantu warga yang putus sekolah agar bisa memiliki ijazah.

Kepala Desa Ciderum, Asep Hudri mengatakan, kerjasama antara Pemdes Ciderum dengan Yayasan Mandiri yang ada di Kampung Ciderum RW 01, didasari dari keprihatinan terhadap dunia pendidikan di wilayah Ciderum.

Menurutnya, banyak warga yang tidak melanjutkan pendidikan hingga jenjang SMA atau sederajat. Sementara, program pemerintah mewajibkan anak-anak mengenyam dunia pendidikan sampai 12 tahun. “Karena faktor ekonomi wargalah yang membuat anak-anaknya tidak sampai mengenyam pendidikan 12 tahun,” ungkapnya kepada wartawan.

Dijelaskan Kades Ciderum, ketika warga memiliki ijazah hingga tingkat SMA, nantinya tidak akan sulit saat mencari kerja. Sehingga, melalui kerjasama ini diharapkan bisa membantu warga untuk memiliki ijazah dan menjadikan Desa Ciderum lebih maju lagi. Asep Hudri menekankan kepada para Rukun Warga yang ada di Desa Ciderum untuk mensosialisasikan kerjasama dengan yayasan ini.

 “Melalui para ketua RW, saya harapkan agar warga yang ada di wilayahnya bisa diajak untuk masuk ke dalam PKBM,” paparnya.

Ketua Yayasan Pendidikan Amanah Mandiri, Maemunah mengapresiasi respon baik Pemdes Ciderum dengan terlaksananya kerjasama dalam meningkatkan dunia pendidikan.  “Saya berterima kasih sekali kepada Pak Kades yang sudah mendukung adanya PKBM di Desa Ciderum,” ujarnya.

Di PKBM Yayasan Pendidikan Amanah ini, ada beberapa paket pendidikan yang akan dibentuk, mulai dari pendidikan Paket A, B dan Paket C.  “Saya tidak akan memberatkan warga agar mendapatkan pendidikan dan ijazah,” jelas Maemunah.

Maemunah berharap, peran serta para perangkat desa dalam hal ini RW, dapat meyakinkan warganya agar ikut dalam kegiatan belajar melalui program PKBM tersebut.  “Mudah-mudahan dari kerjasama ini bisa membantu Desa Ciderum dalam mementaskan wajib belajar 12 tahun,” tukasnya.

Dede Suhendar

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles