26.1 C
Bogor
Saturday, April 27, 2024

Buy now

spot_img

Sindir Bupati?, “Mohon Maaf Jalan Sedang Diperbaiki, Tapi Bohong”

Bojonggede | Jurnal Inspirasi

Di Kabupaten Bogor selalu ada hal yang unik mengkritik pemerintah. Seperti warga Pabuaran, Kecamatan Bojonggede yang memasang tulisan di jalan Jalan Raya Pabuaran yang tak kunjung diperbaiki dengan tulisan “Mohon maaf jalan sedang diperbaiki, tapi bohong”.

Dari informasi yang dihimpun, jalan raya penghubung antara Kabupaten Bogor menuju Depok itu sudah berbulan-bulan mengalami kerusakan yang cukup parah. Kondisi jalan berlubang dengan kedalaman sekitar 3 cm itu membuat pengendara yang melintas di jalan raya tersebut tidak nyaman. Bahkan kondisi jalan itu tambah parah dengan tekstur bergelombang.

Sementara itu, pengendara yang berasal dari arah Depok dan Citayam dapat melihat tulisan peringatan “Pelan-pelan Banyak Orang Puyeng”. Tak hanya itu, pengguna jalan pun disuguhkan dengan pohon pisang lengkap disertai keranjang buah yang diletakkan berdampingan dengan spanduk kritik sosial tersebut.

Warga sekitar, Irwan  (36) mengatakan, masyarakat sudah mulai jengah dengan kondisi jalan yang mengkhawatirkan. “Mungkin ini keresahan yang dialami oleh banyak orang. Jalan yang rusak dan tidak buru-buru diperbaiki membuat kesal banyak orang,” ujarnya

Lebih lanjut, Irwan menuturkan bahwa warga kerap menolong pengendara yang mengalami insiden kecelakaan akibat jalan berlubang tersebut. “Warga mah sering nolongin orang yang jatuh. Setiap hari pasti ada aja yang jatuh. Mangkanya spanduk ini mungkin dipasang. Udah jengah juga dengan jalan rusak,” paparnya.

Sementara itu Camat Bojonggede Dace Hantomi saat dikonfirmasi mengatakan jalan tersebut pada pertengahan 2020 sudah ada perbaikan dengan tambal sulam (pemeliharaan). “Kalo ngga salah untuk tahun 2020 mah pertengahan tahun ada pemeliharaan,” ujarnya.

Dace pun mengatakan sejauh ini belum ada informasi soal perbaikan jalan itu. “Untuk 2021 saya belum ada info dari UPT Jalan dan Jembatan, tapi kita  upayakan supaya dari pihak DPUPR ada perbaikan,” pungkasnya.

** Cepi Kurniawan

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles