Cibinong | Jurnal Inspirasi
PPOPM Kabupaten Bogor sebagai salah satu pusat Pendidikan dan Pelatihan Olahraga Pelajar Mahasiswa yang menginduk kepada semua kalender Kemenpora mendapatkan bantuan paket mencegah Covid-19 dari Menpora RI, Zainudin Amali, Rabu ( 10/6) lalu di Jakarta.
Kadispora Kabupaten Bogor, Bambang Setiawan yang mewakili PPOPM Kabupaten Bogor merasa bangga dan mengapresiasi upaya Kemenpora yang sangat all out untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 kepada kalangan atlet pelajar dan mahasiswa yang ada di tanah air temrasuk PPOPM Kabupaten Bogor.
Bambang menambahkan, bantuan yang diberikan Kemenpora kepada PPOPM, PPLPD, PPLP , SKO dan perwakilan atlet dari beberapa cabang olahraga yang ada tanah air berupa masker, hand sanitizer, suplemen dan sabun cuci tangan. “Paket cegah Covid-19 yang diberikan Kemenpora itu nantinya akan kami berikan kepada semua atlet atau pelatih yang ada di PPOPM Kabupaten Bogor,” tegas Bambang Setiawan.
Menyinggung soal kelanjutan pelatihan dan pembinaan kepada para atlet PPOPM , hingga saat ini Kemenpora masih belum memberikan rekomendasi untuk latihan secara terbuka seperti sebelumnya. “Kemenpora masih belum mengeluarkan surat terbaru soal aktifitas semua kalender kegiatan PPLPD, PPOPM ataupun SKO di era Pandemi Covid-19, “ tuntasnya.
Sementara itu, Kepala UPT PPOPM Dispora Kabupaten Bogor, Bedsy Alwin Rumate mengaku bangga dengan adanya paket bantuan cegah Covid 19 dari Kemenpora yang diterima langsung oleh Kadispora Kabupaten Bogor. “ Paket Cegah Covid 19 ini sangat berarti bagi kami di pengelola PPOPM Kabuaten Bogor. Minimalnya kami bisa menyiapkan alat alat kaitan cegah Covid 19 ini sebagai bentuk memutus mata rantai wabah Covid 19 di lingkungan PPOPM Kabupaten Bogor,” kilah Bedsy Allwin Rumate.
** Asep Syahmid