Jurnal Inspirasi – Suasana hangat penuh keakraban di momen halal bihalal di lingkungan perusahaan BUMN PT Antam tbk, UBPE Pongkor digelar beberapa hari lalu.
“Halal bihalal ini dihadiri jajaran direksi dan karyawan PT Antam. Momen Idul Fitri, menjadi bagian untuk saling bersilaturahmi dalam melakukan kegiatan halal bihalal,” ujar manajer CSR PT Antam Arif Rahman Saleh.
Kegiatan ini menjadi momen penting untuk mempererat jalinan silaturahmi sekaligus memperkuat sinergitas dalam menyelaraskan untuk kemajuan dari berbagai pembangunan.
“Guna mendorong kemajuan wilayah terutama di wilayah Kecamatan Nanggung,” paparnya.
Menurutnya, halal bihalal bukan hanya sekedar rutinitas tahunan, tetapi bagaimana momentum strategis ini untuk memperkuat komunikasi dalam menjalin kerja sama untuk kemajuan pembangunan.
Suasana hangat halal bihalal dan bermaaf-maafan diharapkan dapat menumbuhkan hubungan siraturahmi yang baik antarsesama.
“Bisa memperkuat komitmen untuk membangun Kecamatan Nanggung secara berkelanjutan,” tukasnya.
(Arip Ekon)