30.2 C
Bogor
Tuesday, October 15, 2024

Buy now

spot_img

Momen Ramadhan, Pemcam Nanggung Bersama Pelaku UMKM Gelar Bazar

Menu Buka Puasa Banyak Diburu, Bazar Ramadhan Dongkrak Perekonomian

JURNAL Inspirasi – Pemerintah Kecamatan Nanggung bersama pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mengelar Bazar Ramadhan 2024 selama satu bulan penuh. Di Bazar Ramadhan, menu takjil  untuk berbuka puasa dengan harga ekonomis banyak diburu warga.

Bazar Ramadhan di Nanggung

Sejak sore hari warga berduyun -duyun mendatangi halaman kantor Kecamatan Nanggung mencari makanan dan minuman berbuka puasa. Keberadaan Bazar Ramadhan tersebut selain memiliki nilai  ekonomis bisa mengurai kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Lukut ketika  menjelang jam berbuka puasa.

Salah satu pembeli, Nanik (32) mengaku setiap sore menjelang  waktu berbuka puasa, dirinya bersama keluarga  selalu membeli takjil di stand Bazar Ramadhan Kecamatan Nanggung. Selain keragaman menu, juga karena harga yang lebih murah.

“Biasanya beli takjil saja kesukaan anak-anak kolak pisang. Harganya Rp 5 ribuan ya masih terjangkau,” ujarnya, Selasa (2/4/2024).

Camat Nanggung Ae Saepulloh mengungkap Bazar Ramadhan dengan menggandeng para pelaku UMKM bertujuan untuk mengeliatkan kembali roda  perekonomian warga. Pelaku UMKM membuka stand di lahan yang disediakan oleh pihak kecamatan.

Untuk stand Bazar Ramadhan pada umumnya takjil berupa makanan manis berupa kolak pisang, es campur, es buah, dan lain sebagainya. Selain itu, ada bazar Ramadhan di halaman kantor kecamatan bisa menarik masyarakat untuk berburu menu untuk berbuka puasa dan  upaya mengurangi kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Raya Lukut.

Adanya inovasi bagi pelaku UMKM diharapkan bisa mengembangkan usahanya hingga lebih dikenal oleh masyarakat.

 “Ada 21 stand UMKM yang berjualan makanan takjil untuk berbuka puasa. Selain bisa mengurai kemacetan di Jalan Lukut, adanya Bazar Ramadhan tersebut bisa meningkatkan perekonomian warga,” ujar Camat.

Ae Saepulloh juga menuturkan bahwa pemberdayaan UMKM memang sedang gencar dilakukan Pemerintah Kecamatan Nanggung berupaya untuk membantu memulihkan ekonomi masyarakat. Salah satunya melalui Bazar Ramadhan.

“Kegiatan bazar dengan menggandeng para pelaku UMKM rencananya menjadi agenda rutin tahunan. Selain itu, ketika ada even Kecamatan Nanggung para pelaku UMKM juga bakal ditampilkan,” tukasnya.

(arip ekon)

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles