28.6 C
Bogor
Monday, April 29, 2024

Buy now

spot_img

Gath-P Motor, Spesialis Bengkel Mobil Diesel dengan Harga Service Terjangkau

JURNAL Inspirasi – Isuzu Panther masih banyak pencintanya. Mobil serbaguna yang memiliki julukan ‘Rajanya Diesel’ itu masih banyak wara-wiri di jalananĀ  dengan berbagai kondisi.

Bicara soal perawatan, Isuzu Panther bisa dibilang mudah. Sebab, meski sudah tidak ada lagi versi terbarunya, suku cadang Isuzu Panther masih mudah dicari. Bahkan, mobil ini bisa menggunakan komponen cadangan dari berbagai mobil lain seperti Kijang.

Terkait perawatan ini, di kawasan Bogor, ada satu bengkel yang cukup dikenal oleh kalangan pencinta Isuzu Panther. Bengkel Gath-P Motor  yang berada di Jl. Permata Cimanggu Kav 100  Tanahsareal, Kota Bogor, Jawa Barat, karena saban hari menangani masalah Isuzu Panther.

Semakin banyak orang memilih mobil diesel sebagai mobil hariannya saat ini. Konsumsi bahan bakar yang irit, bandel, dan harga jualnya bertahan jadi alasan kenapa mobil diesel menjadi pilihan.

ā€œMesin diesel itu masalahnya cuma seputar nosel injektor, supply pump, atau turbonya yang sudah bermasalah,” ujar Gatot, pemilik usaha Gath-P Motor kepada Jurnal Bogor, Selasa (26/03/2024).

Ada banyak sekali masalah yang muncul pada kendaraan roda empat yang disebabkan oleh beberapa hal. Namun sebenarnya terlihat sangat sepele sekali. Salah satunya adalah yang sering terjadi pada mobil Isuzu Panther, dimana mesin mobil yang brebet saat digas penuh alias digeber, namun brebet tadi akan langsung menghilang ketika pedal gas dilepas.

Ada beberapa penyebab sehingga mobil Isuzu Panther ini mengalami brebet ketika pedal gas diinjak. Penyebab kenapa mesin mobil diesel Isuzu Panther menjadi brebet dan endut endutan saat digeber ini adalah adanya ketidakseimbangan antara campuran bahan bakar dengan oksigen di dalam ruang bakar, sehingga menyebabkan knocking atau yang orang kenal dengan istilah ā€œbrebetā€ ini.

Penyebab mesin diesel brebet di putaran atas ini juga beragam, namun kasus yang paling sering ditemui ialah karena kurangnya kepedulian si pemilik terhadap perawatan mobilnya, sehingga muncul masalah yang demikian.

Rata rata mesin diesel sangat dianjurkan untuk mengganti saringan bahan bakar tiap jarak tempuh per 5000 Km. Atau setiap Anda ganti oli mesin, pastikan juga mengganti saringan solarnya juga. Atau mungkin jika Anda sedang kesulitan finansial, paling maksimal penggantian saringan solar yang dianjurkan adalah per 10.000 Km.

Semakin cepat Anda mengganti saringan solar tentunya akan semakin baik, karena saringan solar yang sudah penuh dengan kotoran akan menghambat aliran bahan bakar yang menuju kedalam bosch pump yang nantinya akan di semprotkan kedalam ruang bakar melalui injektor. Akibatnya, proses pembakaran di dalam ruang mesin menjadi tidak seimbang, sehingga mesin menjadi brebet dan endut endutan.

ā€œJika mobil kesayangan Anda mengalami nasib serupa, cukup lakukan penggantian saringan solar dan juga menguras endapan kotoran yang ada di dalam tangki bahan bakar, maka gejala mesin mobil brebet dan endut endutan saat digas akan teratasi,ā€ ungkap Gatot.

Sementara di Gath-P Motor juga melayani service engine oil, kaki – kaki spesialis Isuzu Panther Diesel selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri ada harga promosi tune up dan ganti oli service all service  dengan harga terjangkau  dan jam buka pukul 8.00-17.00 Wib 

Komunitas Phanter Mania Bandung EkoĀ  mengungkapkan bahwa Gath- P Motor sangat rekomendasi karena harga terjangkau dengan service memuaskan ungkapnya saat menservis Isuzu kesayangannya untuk persiapan mudik.

(wawan hermawanto)

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles