25.3 C
Bogor
Saturday, July 27, 2024

Buy now

spot_img

Hamas Ancam Perlawanan Lebih Intensif Jelang Ramadan

jurnalinspirasi.co.id – Konflik antara Israel dan Hamas terus memanas menjelang bulan Ramadan. Hamas mengancam untuk meningkatkan perlawanan terhadap Israel. Abu Hamzah, juru bicara Brigade Al-Quds milik Jihad Islam Palestina, menyampaikan pesan kepada Perdana Menteri Israel, Benyamin Netanyahu, bahwa pejuang Palestina siap memberikan kejutan bagi Israel.

Dikutip dari tribun video pada Minggu (3/3/2024) Al-Quds, bersama dengan Hamas, sedang mempersiapkan diri untuk serangannya yang dijanjikan akan lebih intensif di berbagai wilayah. Sejak perang pada Oktober 2023, lebih dari 30 ribu orang tewas di pihak Israel, sementara serangan Hamas telah menewaskan 1.200 orang.

Menteri Luar Negeri Palestina, Riyad al-Maliki, berharap untuk mencapai gencatan senjata saat Ramadan. Kedua belah pihak tengah bernegosiasi melalui mediator mengenai kemungkinan gencatan senjata di Gaza, dengan tujuan menghentikan pertempuran tepat pada bulan Ramadhan.

Perundingan gencatan senjata ini akan dilanjutkan di Kairo pada Minggu (3/3). Meskipun upaya perdamaian sedang dilakukan, ketegangan terus meningkat di wilayah tersebut. Peristiwa ini terjadi di tengah kekhawatiran akan eskalasi konflik yang dapat memperburuk situasi kemanusiaan di Gaza dan sekitarnya.

(ocha lubianti/mg-uik)

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles