Home News Dapat Kunci Portal Puri Indah Estate Harus Rogoh Kocek 35 Juta

Dapat Kunci Portal Puri Indah Estate Harus Rogoh Kocek 35 Juta

Portal Puri Indah Estate

Gunung Putri | Jurnal Bogor
Pemasangan portal di jalan Puri Indah estate oleh oknum berdampak kepada pengusaha yang berada di lingkungan Perumahan Puri Indah Estate. Pasalnya, pengusaha harus mengeluarkan sejumlah uang untuk mendapatkan kunci portal yang dipasangnya.

Pungutan liar (pungli) untuk membuka portal menuju lokasi usaha yang terletak di Desa Tlajung Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, itu sebesar Rp 35 Juta per satu pengusaha.

“Jika kendaraan besar ingin melintas wajib membayar Rp 35jt ke salah satu oknum pengusaha di lokasi tersebut dan diberikan duplikat kunci portal,” keluh Acang Suryana salah satu pemilik lahan di area Puri Indah Estate, Sabtu (6/1/24).

Acang menyebut, jika ada salah satu pengusaha yang membayar kurang dari Rp 35 Juta, maka akan dikembalikan lagi. Menurutnya, portal yang dibangun oknum untuk melakukan pungli itu hanya dapat dilalui untuk kendaraan kecil.

” Jika ada kendaraan besar milik pengusaha yang akan melintas, maka diwajibkan untuk memiliki kunci portal yang ditukar dengan uang sejumlah puluhan juta tersebut,” bebernya.

” Dari mana dasarnya, jalan umum dipasang portal tanpa izin dan dikomersilkan kepada para pengusaha yang melintas, ” tambahnya.

Dengan adanya pungli tersebut, Acang mengaku sangat dirugikan. Dia yang memiliki lahan didalam portal tersebut harus mendapat komplain dari pengusaha yang menyewa lahan.

“Jadi saya juga sangat di rugikan, karena pengusaha yang sewa lahan ke saya juga komplain,” tandasnya.

Lebih lanjut Acang mengatakan, karena sudah banyak yang merasa dirugikan, dirinya melakukan pelaporan ke Polsek Gunung Putri agar Pungli yang dilakukan oleh salah satu pengusaha di wilayah itu bisa dihentikan.

“Saya akan laporkan ke Polsek Gunung Putri atas dugaan pungli,” geramnya.

(nay nur’ain)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version