Home Edukasi PMR SMAN 1 Cigombong Kunjungi Markas PMI Kota Bogor

PMR SMAN 1 Cigombong Kunjungi Markas PMI Kota Bogor

PMR SMAN 1 Cigombong di markas PMI Kota Bogor.

Bogor | Jurnal Bogor
Palang Merah Remaja (PMR) SMAN 1 Cigombong Kabupaten Bogor mengadakan kunjungan ke markas PMI Kota Bogor, Senin (18/12/2023). Kedatangan sebanyak 20 anggota PMR SMAN 1 Cigombong itu merupakan program PMR diakhir masa jabatan masa kepemimpinan Ketua PMR SMAN 1 Cigombong Zyqri Prasetia.

Pada kegiatan kunjungan ini, mereka didampingi oleh pelatih dan pembina PMR SMAN 1 Cigombong untuk mengenal donor darah dan rombongan diterima oleh Bidang Relawan PMI Kota Bogor M.Iksan dan Kepala Unit Donor Darah Dokter Wisnu.

PMR SMAN 1 Cigombong itu diberikan edukasi dengan pemaparan meteri proses donor darah dan sekaligus tanya jawab. Selain itu, juga mereka mendapatkan wawasan pengetahuan dalam hal evakuasi saat kebencanaan.

Kegiatan kunjungan tersebut diisi dengan materi dan praktik tentang evakuasi bencana seperti evakusi pada saat bencana gempa bumi sehingga ketika terjadi bencana, siswa-siswa dapat melakukan evakuasi sesuai dengan SOP.

“Bukan hanya materi tentang evakuasi bencana, tetapi juga meteri tentang donor darah. Siswa siswi diperlihatkan bagaimana prosedur donor darah dari pertama sampai akhir tahap donor darah,” kata Sekretaris PMI Kota Bogor Zainal Mutaqien.

Anggota PMR SMAN 1 Cigombong Kabupaten Bogor juga diajak melihat jenis-jenis ambulans yang ada di markas PMI Kota Bogor, serta berkesempatan untuk berkeliling  kantor PMI Kota Bogor untuk melihat fasilitas dan ruangan kerja yang ada di markas PMI Kota Bogor.

“Semoga dapat menambah pengalaman serta dapat  dibagikan ke teman-temannya nanti di sekolah,” harap Zainal Mutaqien.

(wan)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version