Home Politik Jelang Pemilu 2024, Satpol PP Leuwisadeng Undang Puluhan Linmas

Jelang Pemilu 2024, Satpol PP Leuwisadeng Undang Puluhan Linmas

Satpol PP Leuwisadeng berikan imbauan ke linmas.

Leuwisadeng | Jurnal Bogor
Puluhan anggota pelindung masyarakat (linmas) diberikan imbauan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Leuwisadeng, Kabupaten Bogor perihal penyelenggaraan Pemilu 2024.

Kasi Trantib Kecamatan Leuwisadeng, Cecep Tarmiji menjelaskan, bertepatan dengan deklarasi damai, sebanyak 80 linmas di 8 desa Kecamatan Leuwisadeng diundang. Sesuai keputusan Kemendagri, tugas Linmas adalah melakukan pengamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Kita mengundang para anggota linmas yang ada di Kecamatan Leuwisadeng, kita berikan imbauan kepada anggota linmas,” katanya, Senin (18/12/2023).

Dia menjelaskan, linmas adalah garda terdepan untuk menjaga di setiap wilayah di masing-masing TPS, agar aktivitas pemilihan berjalan baik dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Jadi sesuai keputusan dari Kemendagri bahwa per satu TPS itu dilibatkan dua anggota linmas,” jelasnya.

Dia berharap keterlibatan linmas menjelang Pemilu ini dari mulai Pileg, Pilpres dan Pilkada  berjalan damai.

“Tugas Linmas di bawah koordinasi petugas kepolisian menjaga keamanan, ketertiban dan kelancaran pelaksanaan pemungutan suara di TPS, melaksanakan pengawalan kotak suara bersama Polri,” bebernya.

Dengan begitu, agar insentif linmas ini juga dapat diperhatikan, terlebih linmas sebagai tenaga keamanan di TPS.

“Tentu insentif para anggota linmas ini dapat diperhatikan juga karena anggota linmas ini 24 jam menjaga di wilayah desa,” pungkasnya.

(andres)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version