Home News Pemkab Tutup Mata, Keluarga Sar’i Minim Perhatian

Pemkab Tutup Mata, Keluarga Sar’i Minim Perhatian

Rumah Tidak Layak Huni, Bocor dan Hampir Roboh

Ciawi | Jurnal Bogor
Tinggal menghitung bulan kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Bogor akan dihelat. Artinya kepemimpinan Kabupaten Bogor yang digadang-gadang kabupaten termaju di Indonesia ini akan berganti. Akan tetapi pemimpin silih berganti, sangat disayangkan pengentasan kemiskinan dan lapangan pekerjaan belum juga terselesaikan.

Hal ini dirasakan oleh keluarga Sar’i Supendi, warga Kampung Bitungratna RT 04 RW 02, Desa Bitungsari, Ciawi, Kabupaten Bogor. Pasalnya, bangunan rumah yang dihuninya itu terlihat cukup memprihatinkan. Tak hanya tengah rumah kondisi dapur serta kamar mandi kondisinya sudah miring, bahkan bocor saat turun hujan.

Dikatakan tetangganya Jovian Varianto Andhika, bahwa rumah keluarga Sar’i Supendi perlu ada perhatian dari pemerintah. Sebab, kondisi rumah tersebut sudah tidak layak untuk dihuni.

Bukan tanpa alasan, kata dia, Sar’i Supendi hidup satu rumah dengan anak-anaknya dalam empat keluarga juga sangat sulit mencari pekerjaan.

“Tidak kemampuan keluarganya. Keluarga tidak mampu memperbaiki rumah. Karena tidak mempunyai pekerjaan, sehari-harinya pak Sar’i hanya mengurus kebun punya orang tetapi tidak punya gaji sedikit pun,” jelasnya, Minggu (3/09/2023).

Dia berharap, pemerintah dapat memberikan bantuan untuk perbaikan hunian dan lapangan  pekerjaan keluarga Sar’i Supendi tersebut.

“Saya berharap pemerintah dapat memberikan bantuan perbaikan untuk keluarga ini, agar dalam aktivitas di rumahnya tidak dengan penuh kekhawatiran terjadi yang tidak diinginkan,” pungkasnya.

** Andres

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version