26.2 C
Bogor
Saturday, May 18, 2024

Buy now

spot_img

Gambar Jadul Band Pelajar SMPN Cerenti 1970-an yang tampak Antik dan Lucu

Oleh:
Dr.Ir.H Apendi Arsyad, M.Si *)

JURNALINSPIRASI.CO.ID – Gambar  jaman dulu (jadul) Band Pelajar SMPN Cerenti Kuansing Riau, eksis tahun 1970-an saya share ke beberapa WAG untuk diketahui.  Saya temukan gambar jadul  di dinding rumah almarhum Syafriwandi di JalanRaya Pku-Rgt Desa Kompe Berangin Cerenti.

AA di Osaka Universal Studio, Jepang

Istrinya alm Syafriwandi bernama Dian Mustafa adalah kemenakanku karena anak kakakku Hj.Rosmani binti Arsyad. Kakakku Rosmani, Selasa 27 Juni 2023 mengundangku makan siang di rumah anaknya Dian binti Mustafa di Desa Kompe Berangin, kebetulan saya menjelang lebaran haji 1444 H sedang berada di kampung, untuk berlebaran haji 1444 H, menyalurkan sumbangan infaq Paket Sembako Yayasan ACM kepada kaum fuqoro-masakin dan berqurban serta berziara ke pusara orangtuaku di kampungku Desa Kp Baru Timur Kec. Cerenti.

Sudah kangen juga saya untuk pulang ke kampung dalam rangka bersilaturahmi dengan para kerabat (dunsanak). Pada momen dijamu makan siang bersama dengan para keponakan keluarga uwo Hj.Rusmani-alm Mustafa Umar, saya menyempatkan diri melihat di figura gambar-gambar yang tergantung di dinding rumah kmd Dian Mustafa yang begitu luas dan tertata rapi.

Saya lihat dan cermati satu persatu gambar keluarga almarhum Syafriwandi, sahabatku sesama SMPN Cerenti itu.  Saya pun berkata kepada Ranti putrinya almarhum Syafriwandi. Bahwa almarhum ayahnya adalah sahabat karib saya semasa menjadi pelajar SMPN, dan pernah aktif menjadi pemain Band Pelajar SMPN Cerenti tempo doeloe, eksis dan legend pada tahun 1970an.

Lebih lanjut saya katakan kepada Ranti bahwa almarhum ayahmu adalah pemain musik gitar bass, sedang saya AA datukmu adalah gitaris melodi dan vokalis Band Pelajar SMPN yang.sempat populer saat itu di seantero Kecamatan Cerenti. Bukan apa-apa karena tidak ada saingan band pada waktu itu di Cerenti, band ini satu-satunya.

Dilain pihak masyarakat Cerenti juga haus akan pertunjukan hiburan atau pementasan budaya, akibat minim dan bahkan nihilnya sarana dan prasarana serta event-event pertunjukan  hiburan pada saat itu. Kehidupan kampong dengan listrik dari PLN belum ada, apalagi TV hitam putih sangat minim dan bahkan di banyak desa tidak ada gelombang, kecuali Radio Transistor yang baru ada siarannya yang masuk ke desa-desa adalah RRI Jakarta.

Saya pun bercerita, bernostalgia sekilas kepada cucuku Ranti bahwa di masa itu, jika ada acara pementasan malam hiburan rakyat dari Band Pelajar dalam rangka memperingati HUT RI di pasar Cerenti, para penontonnya datang  membludak ke kelurahan pasar Cerenti dari beberapa pelosok desa. Mereka memenuhi arena lapangan terbuka di sekitar los dan kios pasar Cerenti.

Mereka begitu antusias dan penuh semangat menikmati hiburan lagu2 pop tahun 1970an spt lagu2 yang dinyanyikan  musik band Koes Plus, Panbers, The Mercys. Deloyd, Soneta Grup dll, yang didendangkan dan ditampilkan Band Pelajar SMPN Cerenti.

Walaupun peralatan Band dan perangkat sound systemnya yg masih relatif sederhana. Namun antusias para penonton orang kampung yang berasal dari segenap lapisan sosial masyarakat Cerenti cukup bersemangat  tampilnya Band Pelajar SMPN Cerenti di atas panggung, mereka cukup terhibur.

Para pemain Band Pelajar SMPN Cerenti tahun 1970an, saya masih ingat nama-nama para pemainnya yaitu saya AA (gitaris dan vokalis), (alm.Syafriwandi gitaris bass), Ridwan (drummer), Helmi (gitaris ngiring), Alkadri (kincir-kincir), penyanyi atau vokalis dan biduanitanya selain saya AA ada bang Syafrizal, kak Yusmi, Khairudin, alm Alkadri Sarinum, dll.

Setelah saya bercerita, cucuku Ranti binti Syafriwandi mengajak saya datuknya AA ke ruang tengah rumahnya memperlihatkan sebuah gambar koleksi alm ayahnya.

Saya ikut terharu melihat gambar berbingkai apik bahwa gambar yang saya lihat itu adalah gambar Band Pelajar SMPN Cerenti tempo doeloe tahun 1974-1976 yang sempat ngetop dan populer seantero Kecamatan Cerenti dan daerah sekitarnya tempo doeloe.

Saya terkesima mempeloti sebuah gambar tersebut yang dipajang oleh sahabatku alm Syafriwandi. sahabatku yang baik, yang telah lama berpulang ke rahmatullah karena sakit.

Ketika mengamati gambar terpajang di ruang tengah tersebut, saya melihat gambar wajahku di masa mudaku yang gagah “nganteng”, bersemangat dan percaya diri… he he he, pikiranku menerawang ke belakang ke kehidupan masa remajaku bersama alm Syafriwandi, keponakan iparku, ayahnya Ranti.

Momen itu sangat berharga bagiku, saya tidak melewatkannya, kemudian secara refleks  saya pun menyepret dan memotret gambar Band Pelajar SMPN Cerenti yang tergantung di dinding rumah itu dengan menggunakan Hpku. Kemudian gambar Band Pelajar tersebut tak lupa saya share atau posting ke beberapa grup WA yang saya anggap para membernya tahu dan paham “kelakuan dan hobbyku” gemar bernyanyi dan bermusik semasa pelajar dan remaja kira-kira setengah abad yang lalu, yang penuh kenangan.

Gambar itu sangatlah “antik dan lucu”, akupun bernostalgia bagaimana indahnya persahabatan alm.Syafriwandi dkk dalam berjuang menyuguhkan hiburan musik pop kepada warga masyarakat kampung se-Cerenti.

Saya pun mengajak para kemenakan dan kakakku yang sempat hadir “makan basamo” di kediaman sahabatku alm Syafriwandi, yaitu kmd Surya Mustafa yang datang dari Palu Sulteng, Ujang, Herman, Dian, istrinya Syafriwandi dan kakakku Hj.Rusmani untuk melihat gambar Band Pelajar SMPN Cerenti yang “antik dan lucu” itu, dimana saya AA sedang beraksi dan berekspresi menyanyi pada suatu acara hiburan di sekolah SMPN.Cerenti guna menghibur para orangtua dan pelajar SMPN Cerenti acara pengambilan hasil Rapor tamatan sekolah dan sekaligus acara perpisahan sekolah bagi lulusan kelas 3.

Kelihatan gambar antik, gambar itu merupakan barang warisan dan dokumen langka sudah berusia lebih dari 50 thn. Kelihatan gambar jadul itu lucu, tampak para wajah kami masih remaja, usia belia dengan rambut klimis berpola bitel, berkumis tipis, berpakaian nejis dan bercelana ” komprang” cukup ketat dan ukurannya melebar ke tumit kaki. serta peralatan seadanya dan sederhana. Walaupun demikian kami sebagai pemain Band Pelajar tetap bersemangat dan penuh percaya diri untuk menghibur para penontonnya.

Kini Band Pelajar SMPN Cerenti tahun 1970an tinggallah sebuah kenangan manis (sweet memory) yang tak akan terlupakan. Band Pelajar tersebut akibat minimnya program kaderisasi di sekolah menengah, dimana sarana pembinaan seni musik seperti Band Pelajar telah menghilang di almamater SMPN-ku, sehingga keberadaan grup band musik pop dan dangdut itu pun menghilang ditelan zaman.

Semoga dengan ditemukan dokumen gambar jadul Band SMPN Cerenti tempo doeloe ini hendaknya ada yang tertarik dan membangkitkan kembali eksistensi Band pelajar di SMPN Cerenti saat ini, zaman now.

Demikian narasi nostalgia, ditemukan gambar jadul Band Pelajar SMPN Cerenti, yang disimpan oleh salah seorang pemain bas Band Pelajar alm.Syafriwandi di Desa Kompe Berangin Kec Cerenti. Semoga bermanfaat untuk menyegarkan ingatan kita ke kehidupan masa lalu, khususnya buat generasi pelajar sebayaku SMPN Cerenti tahun 1973-1976 dimana pun berada saat ini.

Selamat menikmati kelucuan gambar yang telah dishare di beberapa medsos WAG tersebut. Mohon maaf apabila ada hal-hal yang kurang berkenan dihati atas kehadiran gambar jadul dan narasi ringkas ini. Maksudnya hanya sekedar berbagi pengalaman hidup.
Syukron barakallah, Aamiin.
Wasallam

*) Pendiri dan Dosen Universitas Djuanda Bogor, Pendiri dan Ketua Dewan Pembina Yayasan Arsyada Cerenti Madani, Konsultan K/L negara, Pegiat dan Pengamat Sosial.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles