Home News Linmas di Leuwisadeng Dibekali Pelatihan Pekat dan Kesiapsiagaan Bencana

Linmas di Leuwisadeng Dibekali Pelatihan Pekat dan Kesiapsiagaan Bencana

Pelatihan dan pembinaan operasi penyakit masyarakat (pekat) dan kesiapsiagaan bencana,

Leuwisadeng | Jurnal Bogor

Puluhan satuan pelindung Masyarakat (linmas) di Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor mendapatkan pelatihan dan pembinaan operasi penyakit masyarakat (pekat) dan kesiapsiagaan bencana.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasi Trantibum Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Leuwisadeng itu agar para peserta paham tentang tugas pokok linmas, baik dalam penanggulangan bencana alam maupun bantuan perkuatan dalam melaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat.

“Dalam pelatihan ini sebanyak 40 orang linmas di 8 desa Kecamatan Leuwisadeng. Tentunya untuk kesiapsiagaan bencana dan penindakan gangguan ketentraman dan ketertiban umum (trantibum) seperti pencurian atau minum minum  beralkohol atau obat obatan yang dilarang oleh pemerintah,” kata Kasi trantibum SatPol PP Leuwisadeng Cecep Tarmiji, Senin (17/07/2023).

Dia menjelaskan, pihaknya memonitoring dengan kepala desa sesuai keputusan Kemendagri nomor 26 tahun 2020 dan di Peraturan Daerah (Perda) juga tertuang pelindung masyarakat dan ketentraman ketertiban umum.

“Satlinmas ini adalah garda yang terdepan di masing masing desa,” bebernya.

Inovasi operasi pekat dan kesiapsiagaan bencana yang diberikan Kasi Trantibum Pol PP Kecamatan Leuwisadeng tersebut diharapkan berkesinambungan.

“Yang saya harapkan untuk proses jangka menengah dan jangka panjangnya agar hal dalam kesiapsiagaan ini tetap berjalan sesuai kebutuhan yang ada di masyarakat,” pungkasnya.

** Andres

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version