Home Edukasi Silaturahmi dan HBH Samudera di Richie Garden: “Ke Surga Kita Nunut, ke...

Silaturahmi dan HBH Samudera di Richie Garden: “Ke Surga Kita Nunut, ke Sentul Kita Katut”

JURNALINSPIRASI.CO.ID – Assalamu’alaikum, warohmatullahi wabarokatuh. Selamat malam menjelang subuh para sahabat alumni Faperikan IPB angkatan 17 tahun 1981, dengan nama grup beken Samudera.

Maaf, tadi sore Sabtu 17 Juni 2023, kita sudah melaksanakan kegiatan yang bermakna “Silaturahmi Halal bilhalal (HbH) 1444 H dari pagi hingga sore. Alhamdulillah saya AA baru sampai di rumah menjelang waktu magrib dari Richie Garden Sentul Resort Kabupaten Bogor.

Alhamdulillah kita baru selesai  menyelenggarakan dan menghadiri acara Halal bi Halal (HbH) warga Samudera 1444 H/2023 M yang meriah dan menghibur, serta penuh tawa dan canda. Adapun tagline Silaturrahmi dan HbH 2023 Samuderanya “Ke Surga Kita Nunut, ke Sentul Kita Katut,”…ow hebat, kereen.

Jujur saya dan bahkan juga teman-teman seangkatan C 17-81, yang berkesempatan hadir, sungguh telah menikmati event silaturrahmi HbH kita tersebut.

Kita banyak tertawa dan bisa ngobrol-ngobrol ngaro ngidul secara leluasa, saling bercerita nostalgia pola tingkah laku kita tempo doeloe, bertempat di lokasi jalan mendaki, berkelok-kelok, yang berfanorama alam perbukitan dan lembah di kawasan pengunungan (Gunung Geulis dan Pancar) yang menghijau, sangat indah dan menawan, sedap dipandang mata.

Kita pun telah melaksanakan beberapa rangkaian acara yang meriah dan menghibur antara lain seperti pemilihan peserta berbusana terbaik, acara “cerdas cermat”, dan peserta menari-nari di depan camera Hp sambil memakan kupasan jeruk berasa sangat asam, dilakukan dan diperagakan per grup.  Sungguh tampak lucu, genit dan manja, kita menontonnya, gelak tawa pun merebak di arena ruang Resort Richie Garden Sentul.

Subhanallah acara demi acara  kompetesi dengan membentuk 3 grup peserta lomba dibawa kendali pemandu sekaligus ketua Tim Juri kang Dodik, sukses menghibur.

Setelah acara atraksi “genit-manja” dari para peserta sukses dilaksanakan, kemudian ditelanjutkan acara diskusi dengan topik “Apa dan Bagaimana seharus kita berbuat di masa pensiunan” dengan pemantik diskusi narsum mas Sri Bawono.

Kemudian disambung berbagai pendapat/opini oleh para penanggap saya AA, Dan Tria, Wan Najib, bang Jaja dan kang Memed, jalannya diskusi sangat alot, menarik dan menginspirasi.

Barang tentu pendapat yang sama dan pemikiran yang berbeda antar penanggap tak terelakan akibat adanya latar belakang, pengalaman dan sudut pandang (perspektif) yang berbeda.

Sebelumnya adanya makan-makan bersama dengan menu yang amat lezat seperti nasi timbel, sop, tempe medoan, daging geprek, sayur lodeh, sayur asam, ketoprak, dll, yang dipesan oleh buben Ima dkk panitia HbH Samudera 1444 H kepada pihak managemen Resort Richie Garden Sentul yang cukup megah dan estetik, terletak di daerah perbukitan dan lembah tersebut.

Alhamdulillah saya AA makan siang dan ditutup dengan makan buah Durian Rancamaya Bogor ketika itu, saya cukup menikmati bersama teman-teman, dan seraya berkesempatan ngobrol-ngobrol, beramah tamah dengan teman-teman yang hadir, ada sebanyak lk 25 orang, antara lain dengan mbak Sulis yang lk 40 thn sejak lulus tidak pernah bersua muka.

Ada unsur edukasi dalam acara “diskusi” tersebut yakni pembelajaran dan nasehat agama muncul dalam forum diskusi yang penuh rasa kekeluargaan itu. Setelah itu diteruskan acara pembagian hadiah bagi para pemenang lomba permainan. Hadiahnya cukup menarik berupa bingkisan, ysng diserahkan event organizer buben Imah, teh Evi dan masketu Enomy.

Terakhir sekali, rangkaian acara HbH 1444H, semua para peserta warga Samudera ikut berfoto bersama di lokasi-spot-spot stategis di komplek Richie Garden yang berlatar fanorama alam yang indah seperti kolam renang, villa park etc. Semua peserta berkostum baju berwarna orange, yang membuat mereka emak-emak cantik dan para datuak ganteng.

Pada waktu tengah malam, aku pun bangun dari tempat tidur, lelah, istirahat. Setelah sholat Isya akibat “kecapean”, penat yang memuncak setelah seharian beraktivitas silaturrahmi bersama teman-teman Samudera di Richie Garden, Sentul Bogor.

Kemudian aku membuka WAG Samudera, wow – kreen and mantuul…saya scroll satu per satu bolak balik keatas dan kebawah. Saya lihat gambar-gambar satu persatu, yang telah diposting dan ditulis captionnya oleh beberapa orang teman sungguh menarik.

Pikiran kita pun melayang dan menghayal pada kehidupan tempo doeloe di era tahun 1980-an kita pernah bersama-sama berjibaku menuntut ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) pada program studi budidaya, penangkapan, pengolahan, sosek perikanan dan manajemen sumberdays perikanan dan kelautan di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan  (FPIK) IPB University di kampus Barangsiang dan Dramaga Bogor.

Kini lk 40 tahun kemudian kita bisa bertemu kembali di arena HbH Samudera 2023 di Resort Richie Garden Sentul Bogor, dengan penampilan fisik, raga yang sangat jauh berbeda, emak-emak dan para datuak tampak semakin menua-uzur, alhamdulillah.

Gambar yang terbanyak yang muncul dipublish di WA adalah gambar karya cepretan mas Enomy pak Ketu Samudera C 17-81.

Hatur nuhun mas Ketu Enomy. Atas kebaikannya, yang memotret berbagai sisi-sisi event HbH Samudera 1444 H kali ini, dengan karya fotografer yang aku rasa cukup bagus dan menarik dengan bermacam pose dan gaya.

Walaupun para samuderawan/wati pada umumnya lansia, rata-rata berusia diatas 60 tahun, rambut di kepala penuh uban, berjalan pelan,  akan tetapi penampilan tetap muda dan menawan. Istilah atau ungkapan kata lainnya “tua-tua keladi” semakin tua semakin menjadi-jadi”…he he he.

Insya Allah peristiwa bersilaturrahmi para aktivis Samudera C.17 tahun 1981 dengan dokumentasi gambar-gambar itu, hendaknya menjadi kenangan manis (sweet memory) kita bersama, ternyata apa yang kita rasakan begitu indahnya kebersamaan.

Always happy, alhamdulillah.

Meminjam kata-kata orang bijak dan hadist nabi Muhammad SAW, bahwa dengan rajinnya menjalin silaturrahmi antar sesama para Sahabat Samudera, dianugerahi Tuhan Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang, Allah SWT yakni murah rezeki dan umur yang panjang, insya Allah.

Maaf belum ditulis utuh dan lengkap event HbH ini, saya sedang berpikir untuk menulis dengan narasi yang lebih lengkap based on data dan fakta.

Sekali lagi saya memohon maaf jika ada tutur kata yang khilaf dan salah, dan semoga  hadirnya tulisan ini bermanfaat, serta bisa menginspirasi. Syukron barakallah para Sabahat Samudera, sehat selalu dan semoga kita dalam rahmat, karunia dan berkah-Nya Allah SWT. Aamiin.
Wassalam

Penulis:
Dr.Ir.H.Apendi Arsyad, MSi
(Alumni FPIK IPB dengan NIM C. 171383, Pendiri dan Dosen Universitas Djuanda Bogor, Konsultan K/L Negara, Pegiat dan Pengamat Sosial)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version