26.6 C
Bogor
Monday, May 6, 2024

Buy now

spot_img

Ribuan Warga Lumpang Rayakan HUT Desanya dengan Pawai Karnaval

Parungpanjang | Jurnal Bogor 

Ribuan masyarakat meramaikan Hari Ulang Tahun (HUT) Desa Lumpang, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor yang ke-102 tahun dengan berbagai kreasi budaya melalui pawai karnaval, Minggu (04/09/22).

Acara yang bertajuk ‘Pandemi Pamit Desa Lumpang Bangkit’ tersebut diharapkan Pemerintah Desa Lumpang bisa bangkit dari keterpurukan pandemi Covid-19 yang melanda selama hampir tiga tahun.

Kepala Desa Lumpang HM. Rodis Faisal menyatakan, acara tersebut baru dilakukan kembali setelah dua tahun pandemi Covid-19 tidak dilakukan.

Tampak animo masyarakat untuk mengikuti acara tersebut cukup antusias, dengan berbagai seni budaya dan pawai karnaval kreasi seni budaya di masing-masing lingkungan yang diperlombakan. 

“Saya berharap sesuai tema, Pandemi Pamit Desa Lumpang Bangkit. Artinya kami bangkit dari perekonomian untuk Desa Lumpang,” ujarnya.

Menurut dia, para peserta pawai karnaval dari setiap RT di wilayah desa tersebut. Pawai karnaval dari titik keberangkatan di lapangan Sanelux Perdayu berjalan menuju Kamaya Hill.

Di titik itu para pawai disambut oleh Anggota DPR RI Fraksi PPP Hj. Elly Yasin, dengan Pemerintah Kecamatan Parungpanjang.

“Ini sangat luar biasa, saya sangat mengapresiasi. Karena kegiatan ini begitu besar dan sangat antusias dari masyarakat, bahkan ini lebih besar dari acara di tingkat kecamatan,” kata Anggota DPR RI Fraksi PPP Hj. Elly Yasin, seusai kegiatan kepada wartawan. 

Kata Elly, bahwa di usianya yang bertambah semakin matang, diharapkan semakin tahun semakin bijaksana. “Pemdes Lumpang ini sangat memperhatikan masyarakatnya dan mempersatukan masyarakat yang bagaimana menerima aspirasi masyarakat,” paparnya.

Di tempat yang sama Camat Parungpanjang Icang Aliyudin mengaku, momen tersebut sangat besar. Sebab HUT Desa Lumpang yang ke-102 merupakan HUT yang sangat luar biasa.

“Karena kita saat pandemi kita terpuruk selama hampir tiga tahun dan sekarang bangkit dan ini atas dukungan warga,” kata dia.

Dengan begitu, warga ingin Lumpang bangkit kembali. Kegiatan ini yang tidak terlepas dari dorongan pihaknya.

“Ini adalah kebersamaan dan ajang silaturahmi. Sebab Lumpang ini adalah riwayat dari zaman Belanda. Bahkan nama Lumpang lebih tua dari nama Kecamatan Parungpanjang,” tukasnya.

** Andres

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles