Nanggung l Jurnal Bogor
Setelah hampir satu bulan terkendala jaringan, Senin (5/9) besok, Pelayanan Administrasi Terpadu di Kecamatan Nanggung (Paten), Kabupaten Bogor kembali normal.
Hal ini dikatakan Kepala Seksi Pemerintahan (Kasipem) Kecamatan Nanggung Ridwan. “Insya Allah kalau tidak ada kendala jaringan lagi, Senin (5/9) pelayanan di Nanggung normal seperti biasa,” kata Ridwan saat dihubungi Jurnal Bogor, Minggu (4/9).
“Pembuatan Kartu Keluarga (KK) dipastikan sudah bias dilakukan,”timpal Teti salah satu petugas di pelayanan di Kecamatan Nanggung.
Sebelumnya disebutkan, sepanjang Agustus 2022 para pegawai di kantor Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kependudukan Catatan Sipil (Dukcapil) Wilayah IV lebih ekstra.
Pasalnya, UPT Dukcapil diketahui yang setiap hari buka melayani warga masyarakat dari 7 kecamatan yakni Leuwisadeng, Leuwiliang, Nanggung, Cigudeg, Sukajaya, Jasinga hingga warga Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor belakangan membeludak.
Kepala UPT Dukcapil Wilayah IV Toni Topandi mengakui dalam beberapa pekan terakhir Dukcapil yang berkantor di lingkup Kecamatan Leuwisadeng dipenuhi pemohon pembuatan akta kelahiran.
“Sebetulnya kita disini hanya melayani pembuatan akta saja mengingat pelayanan di Kecamatan Nanggung sekitar tiga pekan ini masih offline.
Di Kecamatan Nanggung, salah satu penyebab terkendalanya adalah jaringan, jadi pelayanan dari Nanggung sementara dialihkan ke UPT,” jelas Toni.
Ditambah lagi kata dia, di Kecamatan Nanggung itu kekurangan SDM hingga pelayanan terhadap masyarakat belum maksimal. Akibatnya, banyaknya pemohon pembuatan KTP dan KK terkendala hingga membludak karena pelayanan dari Nanggung sementara dialihkan.
** Arip Ekon