Home Potret Desa Musrenbangdes Desa Leuwiliang Prioritaskan Usulan Masyarakat

Musrenbangdes Desa Leuwiliang Prioritaskan Usulan Masyarakat

Leuwiliang | Jurnal Bogor

Pemerintah Desa Leuwiliang, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor membahas usulan program desa jangka panjang melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) untuk perencanaan pembangunan tahun 2024 di aula kantor desa, Kamis (25/8).

Kepala Desa Leuwiliang, Iman Nurhaiman menuturkan, Musrenbangdes penting untuk membahas program jangan panjang yang bakal dilaksanakan di desa. Selain itu desa juga memaparkan program yang sudah berjalan di tahun 2022.

Di Musrembangdes Leuwiliang perencanaan pembangunan tahun 2024 banyak aspirasi yang diusulkan oleh masyarakat diantaranya Banprov untuk pembangunan kantor desa. Lalu, Dana Desa (DD) tahap ke 3, jalan desa RW 04 dan pembangunan irigasi di RW 09.

“Sedangkan program ketahanan pangan yakni pengadaan dua traktor yakni Kelompok Tani Laksana Varietas dan Poktan Sri Rejeki, hewani 20 ekor kambing untuk 5 kelompok dan 200 jeruk limo, ” ujarnya.

Iman menambah adanya Musrenbangdes pihaknya mengetahui usulan dari masyarakat. Untuk itu, peran masyarakat sangat penting dalam mengawal pembangunan yang ada di desa. Tanpa ada dukungan dari masyarakat, kata dia, pemdes tidak bakal berkembang.

“Saya berharap dengan adanya Musrembang desa bisa menyerap usulan warga. Tentunya, usulan yang masuk dalam Musrembangdes menjadi kebutuhan skala prioritas dan bisa direalisasikan dengan baik, ” tukasnya.

Turut dihadiri dalam Musrenbang Camat Leuwiliang, BPD Desa Leuwiliang, Katar Desa Leuwiliang, IPSM, Gapoktan, Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Leuwiliang.

** Andres

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version