JURNAL INSPIRASI – Hannadia Bilqis merupakan salah satu peselam andalan binaan POSSI Kabupaten Bogor yang saat ini tengah mengikuti seleksi Tim Selam Indonesia menuju Sea Games 2022 di Vietnam.
Bilqis akan turun pada nomor 50 Surfice dan 100 Surfice dalam seleksi yang berlangsung di Kolam GBK Senayan, Jakarta, 12-14 Januari 2022.
Selain Hannadia Bilqis, POSSI Kabupaten Bogor juga menurunkan tiga atlet lainnya dalam seleksi kali ini seperti, Eda Khaterina Rahayu, Kaisar Hansel Putra dan M Ikhwan Romadhon.
Ketua Harian POSSI Kabupaten Bogor, Lilik Suhartini mengatakan, ia menaruh harapan besar kepada semua atlet selam binaan POSSI Kabupaten Bogor untuk masuk dalam skuad Timnas Selam Indonesia menuju Sea Games 2022 di Vietnam.
Lilik optimis Bilqis akan bisa masuk dalam tiga besar pada seleksi Timnas Selam Indonesia menuju Sea Games 2022.
Selama ini Bilqis terus menunjukan grafik prestasi yang meningkat.
Hal itulah, sambung Lilik, yang menambah optimis tinggi dari POSSI Kabupaten Bogor terhadap Bilqis dalam seleksi di Jakarta.
“ Saya berharap empat atlet selam binaan POSSI Kabupaten Bogor termasuk Bilqis bisa masuk dalam skuad selam merah putih di Sea Games 2022,” ujar Kepala Sekolah SMPN 2 Citeureup yang juga menjabat sebagai Manager Selam Kabupaten Bogor untuk Porprov XIV Jabar 2022.
Tak hanya itu, Lilik juga merasa optimis para atlet selam Kabupaten Bogor akan kembali menyumbang medali bagi Kontingen Kabupaten Bogor pada Porprov XIV Jabar 2022.
“ Tradisi memberikan kontribusi medali bagi Kontingen Kabupaten Bogor akan terus kami pertahankan di Porprov XIV Jabar 2022,” pungkas Lilik.
** AS Pangrango