27.6 C
Bogor
Tuesday, May 7, 2024

Buy now

spot_img

Kecamatan Limo Tuan Rumah MTQ XXII Kota Depok

JURNAL INSPIRASI – Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kota Depok pada tahun ini digelar di Kecamatan Limo pada 24-26 November 2021. Panitia pelaksana MTQ memusatkan kegiatan di lapangan Cakra Limo RW 01, di samping Masjid Cakra Utama dengan menyiapkan tujuh mimbar di lokasi MTQ tersebut.

“Tujuh mimbar akan digunakan untuk sejumlah cabang perlombaan MTQ diantaranya tilawah remaja, dewasa, canet dan qiraat sab’ah di lapangan Cakra Limo, lalu murratal dan tilawah anak-anak di Masjid Al-Mutaqien,” ujar Camat Limo, Sudadih, Kamis (25/11/2021).

Sedangkan Musabaqoh Hifdzul Qur’an (MHQ) 30 juz dan tafsir digelar di Masjid Mujahidin, MHQ 10-20 juz di Masjid Nurul Hakim. Kemudian MHQ 1-5 juz di Masjid Nurul Hidayah Blok B, lomba Fahmil Qur’an dan M2IQ di Yayasan Yaspi dan terakhir lomba kaligfrafi dan syahril Qur’an di Pondok Pesantren As Manar.

BACA JUGA Satpol PP Tertibkan PKL ‘Nakal’ Tugu Wates

“Untuk kebijakan pelaksanaan ada pada tingkat kota, kecamatan hanya menyiapkan lokasi serta beberapa panitia kecil yang dibentuk oleh rekan-rekan Karang Taruna Limo,” tutur Sudadih.

Sementara pelaksanaan MTQ pada tahun ini kata dia mengikuti protokol kesehatan dan pihak kecamatan atau pun  panitia menjaga dengan ketat di lokasi acara tersebut.

“Dengan protokol kesehatan ( prokes) lengkap kami sudah melakukan seleksi puluhan kandidat terbaik untuk mewakili Limo. Seleksi di lakukan di setiap kelurahan dibantu oleh Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ). Pada tahap terakhir 50 peserta dapat lolos dalam penyeleksian dan bisa melakukan lomba,” jelas Sudadih.

Pada 3 tahun terakhir, Kecamatan Limo belum berkesempatan meraih kemenangan sehingga mengharapkan tahun ini dapat meraih juara satu sampai tiga besar.

**nauval reyzkania/mg-uika

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles