Home News Terganggu Bau, Emak-emak Geruduk PT Fresh

Terganggu Bau, Emak-emak Geruduk PT Fresh

Klapanunggal | Jurnal Inspirasi

Merasa terganggu kesehatan keluarganya, belasan emak-emak menggeruduk PT. Fresh Ontime Seafood yang setiap hari dituding menimbulkan bau tak sedap. Lia, salah satu warga RW. 05 Desa Kembang Kuning, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor menyatakan, perusahaan yang memiliki bahan baku ikan ini kerap kali mengeluarkan bau tak sedap sepanjang hari.

“Intinya baunya yang menyengat itu menyesakan warga. Bau tak sedap dari perusahaan ini bisa sampe 24 jam gak berhenti-henti,” ucapnya, Senin (14/6).

Menurut Lia, bau tak sedap ini amat mengganggu untuk kesehatan warga sekitar. “Terutama anak-anak. “Karena bau, banyak anak-anak yang tiba-tiba batuk, asma gitu pak,” tuturnya.

Lebih lanjut, Lia dan warga Desa Kembang Kuning yang berada di sekitar perusahaan meminta agar kejadian seperti ini tidak terjadi lagi. “Bau ini tercium semenjak perusahaan produksi, baunya kadang ada kadang ilang, sekalinya ada pasti bau banget,” pungkasnya.

Sementara ini, Haji Denny, Bhabinkamtibmas Desa Kembang Kuning yang ada di lokasi mengatakan, pada intinya warga hanya meminta tidak ada lagi bau yang terus berulang seperti ini. “Tadi ada beberapa bapak-bapak menyampaikan keinginan warga hanya tidak adanya bau,” ujarnya.

Mendapatkan sedikit informasi dari warga, menurut Denny, limbah-limbah hasil produksi masih di tumpuk dan tidak cepat diolah. “Untuk menyelesaikan hal ini, besok akan ada pertemuan perusahaan dan Pemerintah Desa Kembang Kuning,” jelasnya.

Sesuai permintaan warga, lanjut Denny, pihak perusahaan dan Pemdes akan mencoba untuk memecahkan permasalahan bau ini yang muncul terus-menerus. “Warga meminta adanya kesepakatan tertulis antara perusahaan dan Pemdes supaya tidak ada lagi bau yang membuat warga terganggu, dan tadi RT RW sudah bertemu pihak perusahaan dan akan menyelesaikan permasalahan ini besok,” pungkasnya.

** Nay Nur’ain

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version