Home News Kades Gunung Putri Minta Pengelola Tol Tangggung Jawab Maraknya Parkir Liar di...

Kades Gunung Putri Minta Pengelola Tol Tangggung Jawab Maraknya Parkir Liar di Depan Pintu Tol

Gunung Putri | Jurnal Inspirasi

Kepala Desa (Kades) Gunung Putri, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor minta pengelola tol Gunung Putri tertibkan mobil-mobil yang parkir liar di depan pintu masuk tol Gunung Putri, Jum’at (30/04/2021).

Daman Huri, Kades Gunung Putri yang ditemui di ruangannya menjelaskan, di pintu tol Gunung Putri tak ada satupun rambu atau peringatan larangan parkir yang membuat banyaknya mobil-mobil menumpuk untuk parkir liar.

“Ini di pintu tol Gunung Putri tidak ada rambu atau peringatan larangan parkir. Selain itu keadaan penerangan remang-remang, kurang lampu penerangan yang menyebabkan banyaknya wanita malam berseliweran atau sering disebut warung kopi pangk,” jelasnya.

Pemerintah Desa (Pemdes) Gunung Putri meminta pengelola menindak tegas para oknum supir truk yang parkir sembarang ini.

“Apa tindakan dari pengelola tol Gunung Putri? Kami Pemdes terus berusaha menekan kesemrawutan depan pintu tol dengan sukarela . Lalu dimana pihak security tol?” Tegas Daman Huri mempertanyakan pengelolaan di pintu tol tersebut.

Di depan Kantor Desa, lanjut Daman Huri, sudah bersih dari parkir liar karena Pemdes patroli, sekarang tinggal menyisakan di depan pintu tol yang seharusnya tugas pihak pengelola.

“Pengelola juga seharusnya berpatroli untuk memberi sanksi terhadap oknum supir yang parkir liar tersebut, jika pengelola sigap dan serius, pemdes dengan sukarela bersinergi dengan pengelola untuk menertibkan truk-truk tersebut, sehingga akan hilang juga warung warung pinggir jalan dan wanita wanita malam yang sering berseliweran di tengah malam,” tuturnya.

Lebih lanjut, Pemdes Gunung Putri yang mendapatkan laporan video masih banyaknya oknum supir yang melakukan parkir sembarang, kades Gunung Putri pastikan video itu akan disebar luaskan. “Video ini akan kami kirim ke seluruh instasi yang berwenang agar desa Gunung Putri tidak terkesan kumuh dan juga tidak ada kemaksiatan di Desa Gunung Putri,” pungkasnya.

** Nay Nur’ain

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version