Home Potret Desa Kades Karokean, Camat Geleng-geleng Kepala

Kades Karokean, Camat Geleng-geleng Kepala

Cibungbulang | Jurnal Inspirasi

Camat Cibungbulang Yudi Nurjaman merespon dengan geleng-geleng kepala adanya video seorang kepala desa di Cibungbulang berseragam dinas beserta perangkat desa, Ketua RT tengah asik karaoke dan berjoget dangdut. Atas kejadian yang bisa jadi salah persepsi tersebut, sang Kades meminta maaf meski kejadian itu dilakukan diluar jam kerja.

“Saya sangat prihatin dan sudah saya berikan teguran kepada Kades Ciaruteun Ilir yang telah melakukan karoke di ruangan kepala desa,” ungkap Camat Yudi kepada media, Rabu (31/03/2021).

Atas kejadian itu Camat Cibungbulang dengan tegas mengimbau kepada seluruh kepala desa se – Kecamatan Cibungbulang untuk tidak melakukan hal seperti itu lagi. “Hiburan boleh-boleh saja tapi harus tau tempat dan waktu, ya mudah-mudahan ini yang terakhir di Kecamatan Cibungbulang,”paparnya.

Ia menjelaskan, video itu bakal berakibat buruk bagi citra kepala desa sebagai seorang pemimpin harus memberikan contoh. “Namun, dengan seperti video yang beredar menjadi contoh yang kurang baik apalagi di saat jam kerja,” ujarnya.

Sebelumnya Kades Ciaruten Ilir Supandi telah memberikan klarifikasi bahwa aksi jogetnya bersama ketua RT itu dilakukan diluar jam kerja  usai melaksanakan kegiatan sosialisasi penanganan Covid-19 kepada masyarakat.

“Spontan aja hilangkan penat ketua RT bawa sound system langsung setel musik itu pun setelah jam pulang kerja pukul 5 sore,” ujarnya. Cepi Kurniawan

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version