Home Ekbis Sangkara Garden, Suguhkan Nuansa Etnic Resort

Sangkara Garden, Suguhkan Nuansa Etnic Resort

Bogor | Jurnal Inspirasi
Baru-baru ini, resto yang berada di Sukaraja, Kabupaten Bogor melakukan soft launching, Minggu, 10 Januari 2021 kemarin.

Kepada pengunjung, resto yang memiliki konsep leisure bertema etnic resort itu menawarkan beragam fasilitas untuk keluarga juga perusahaan.

Dikatakan Putu Bayu Suastika, salah satu owner Sangkara Garden, resto yang memiliki menu makanan andalan Steak Brother dan Sang Raja Seafood serta Kopi Langit itu mempunyai dua aktivitas indoor dan outdoor yang bisa dilakukan pengunjung.

“Kalau untuk aktivitas indoor, di lantai dua sana itu ada main resto yang disebut black box garden, lantainya dilengkapi dengan rumput sintetis dan bean bag. Itu bertujuan agar pengunjung bisa bersantai menikmati makanan dan minumannya sambil menikmati juga suasana indahnya pemandangan gunung salak,” kata Putu Bayu Suastika.

Sedangkan untuk aktivitas outdoor, Bayu sapaan akrabnya menjelaskan, memang akan menjadi andalan Sangkara Garden, karena konsep yang diusungnya mengandung unsur etnik.

“Aktivitas outdoor temanya etnik saung bambu atau etnic resort. Disini terdapat glamping camp bamboo yang bisa dijadikan tempat penginapan. Lalu kami juga memiliki halaman belakang yang luas, bisa untuk wedding, garden party, foto prewed, gathering keluarga maupun perusahaan, dan terakhir ada juga area kegiatan anak-anak seperti mancing ikan dan permainan bebek air,” jelasnya.

** Handy Mehonk

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version