n Dewan Bakal Bahas Pergeseran Tanah di Cepaktangkil
Nanggung l Jurnal Inspirasi
Anggota DPRD Kabupaten Bogor Achmad Fathoni menyatakan secepatnya bakal membahas dan koordinasi dengan dinas terkait mengenai musibah pergeseran tanah di Kampung Cepaktangkil, Desa Sukaluyu, Kecamatan Nanggung yang terjadi beberapa bulan lalu.
“Masalah pergeseran tanah nanti dibahas secepatnya dengan temen temen di Komisi 3 agar bisa segera ditangani, tentu kita koordinasikan dengan BPBD dan Dinas PUPR,” kata Achmad Fathoni saat dihubungi Jurnal Bogor, Selasa (22/9).
Ia mengatakan, guna mendukung pembahasan secara serius, pihak desa harus komunikasi dengan Komisi 3 dan BPBD, disertai data yang kongrit. ” Hal ini Kepala Desanya harus melaporkan dan mendata sekiranya ada berapa rumah yang terdampak pergerakan tanah,” ujarnya.
“Pihak desa harus komunikasi dengan Camat dan dewan, nanti kita dorong untuk diteruskan ke BPBD,” tandasnya.
Sebelumnya dikatakan Sekdes Sukaluyu Iip Maulana, puluhan warga di Kampung Cepaktangkil yang tersebar di RT 01,02 dan RT 04, lingkungan RW 05, Desa Sukaluyu, Kecamatan Nanggung dihantui rasa was-was setelah wilayah tersebut dilanda bencana pergerakan tanah yang terjadi hampir sembilan bulan.
** Arip Ekon