26.6 C
Bogor
Wednesday, April 24, 2024

Buy now

spot_img

Belajar di Rumah Lagi

Bogor | Jurnal Inspirasi

Skenario belajar dari rumah sepertinya akan diperpanjang hingga akhir tahun ini. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) tengah mematangkan konsep tersebut untuk menekan penularan wabah Covid-19.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor, Fachrudin mengatakan bahwa saat ini pihaknya tengah mengkaji kebijakan itu, apabila pandemi Corona masih terus terjadi di Kota Hujan. “Sedang dibahas soal segala kemungkinan. Terutama mengenai belajar dari rumah,” ujarnya kepada wartawan, Senin (27/4).

Ia menjekaskan, Disdik sudah menyiapkan segala mekanisme dan kebijakan untuk diterapkan saat proses belajar dari rumah. Sementara, kata dia, proses kegjatan belajar mengajar (KBM) telah disiapkan Disdik hingga kenaikan kelas yakni pada Juni mendatang. “Kami masih mengacu pada surat edaran terdahulu,” tegasnya.

Ia berharap, wabah Corona bisa segera berakhir pada Juni mendatang, sehingga tidak menghambat proses akademis di sekolah. “Mudah-mudahan cepat selesai. Sebab, skema yang kami siapkan baru sampai Juni,” ungkapnya.

Kendati demikian, kata Fachrudin, pihaknya siap mengikuti instruksi pemerintah pusat mengenai pembelajaran dari rumah. “Kami bakal tunggu kalender pendidikan baru dari pusat,” imbuhnya.

Sebelumnya, Disdik telah menerapkan belajar dari rumah sesuai Surat Edaran Walikita Bogor Nomor 061/1334 – umum. Kemudian, Disdik memperpanjang kembali masa belajar di rumah, mulai dari 13 April hingga 29 Mei mendatang.

Fredy Kristianto

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles