27.1 C
Bogor
Friday, April 19, 2024

Buy now

spot_img

Menteri Teten Galakan Berbelanja Produk Anak Bangsa

Bogor | Jurnal Inspirasi

Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki menyambangi Galeri UMKM di Jalan Salak, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor pada Kamis (12/3). Kedatangan Teten tak lain untuk menggalakan solidaritas berbelanja produk anak bangsa di tengah situasi perekonomian yang tak menentu.

“Harus digalakan belanja makanan yang merupakan produk UMKM. Dengan begitu dapat mendinamisir ekonomi dalam situasi saat ini,” ujar Teten kepada wartawan.

Teten menilai bahwa UMKM di Kota Bogor cukup menggeliat lantaran sudah dapat menjalin kerjasama dengan Kementerian Pertanian. “Presiden sudah menyampaikan bahwa setiap daerah harus memiliki sentra UMKM, produksi maupun pemasaran,” ucapnya.

Bahkan, ia menyarankan agar Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor mulai menggenjot produksi sayuran dan buah agar dapat diekspor ke luar negeri. “Kami melihat peluang ekspor tetep terbuka, terutama produk holtikultura, buah tropis. Saya kira Bogor merupakan salah satu sentranya, mulai dari manggis, mangga, dan pisang. Jadi ini adalah momentum untuk UMKM mengkonsolidasi produknya, karena kebanyakakana produk UMKM berpencar, tidak terhubung dengan sistem supply chain,” paparnya.

Sementara itu, Wakil Walikota Bogor Dedie A Rachim mengatakan bahwa di Kota Hukan terdapat 22 ribu UKM, dan 70 persennya berasal dari sektor kuliner.

Hal itu dibuktikan dengan adanya data dari Gojek,  dimana transaksi kuliner melalui Gofood di Kota Bogor mencapai 22 ribu per hari. Selain itu, 100 UMKM sudah mampu mengisi pasar modern.

“Artinya potensi UMKM cukup terbuka. Asalkan kualitas dapat terus terjaga, seperti packaging dan quality control,” tandasnya.

Fredy Kristianto

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles