28.1 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

Rawan Kejahatan, Udin Saputra Berharap Ada Pospol Tambahan di Jalan Raya Ciangsana

Gunung Putri | Jurnal Bogor

Kepala Desa Ciangsana Udin Saputra, SH berharap ada pos polisi (pospol) tambahan di wilayah Jalan Raya Ciangsana yang belakangan ini selalu menjadi target kejahatan. Menurut Udin Saputra, kejahatan di Jalan Raya Ciangsana bisa dibilang sering, apalagi saat bulan Ramadhan seperti sekarang ini.

“Yang sedang rawan saat ini di wilayah kami adalah perang sarung antarwarga yang didominasi oleh remaja, pembegalan yang baru 2 hari lalu dialami oleh ojek online,” paparnya.

Yang masih hangat, sambung Udin adalah kejadian pembegalan yang dialami oleh tukang ojek online, apalagi lokasi kejadian pembegalan tidak jauh dari tempat kediamannya. Padahal, patroli baik dari linmas desa maupun dari pihak kepolisian bisa dibilang rutin, namun tidak mengurungkan niat para pelaku kejahatan untuk mencari mangsanya.

“Memang, kondisi jalur Jalan Raya Ciangsana jika sudah masuk diatas pukul 22.00 wib itu sangat sepi sekali. Jadi tak heran jika selalu menjadi sasaran pelaku kejahatan untuk menjalankan aksinya, ditambah lagi kondisi penerangan yang memang kurang turut menjadi faktor pendukung para pelaku kejahatan,” ungkap Udin sapaan akrabnya kepada Jurnal Bogor, Kamis (30/03/23).

Dirinya berharap, jika ada pospol tambahan di wilayah Jalan Raya Ciangsana yang didiami oleh anggota kepolisian untuk melakukan pengamanan jalur ini. Mungkin jika ada pospol tersebut bisa sedikit mengurangi kejahatan di jalur ini.

” Bisa dibilang setiap memasuki bulan Ramadhan kejahatan di jalur ini meningkat, oleh karena itu saya menghimbau kepada para orang tua untuk tidak membebaskan anaknya keluar malam apalagi membawa kendaraan. Pastikan anak-anak kita pukul 22.00 itu sudah ada di rumah, dan untuk para pencari nafkah baiknya menyesuaikan jam kerjanya guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” tuturnya. 

“Semoga saja, permintaan kami agar adanya Pospol tambahan bisa dipertimbangkan oleh Polsek Gunung Putri. Mengingat, jarak wilayah dengan Polsek memang agak jauh, mudah-mudahan dikabulkan dan segera direalisasikan,” pungkasnya mengakhiri.

** Nay Nuráin

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles