Nanggung | Jurnal BogorĀ
Jalan raya Kalongliud-Bantarkaret tepatnya di Jembatan Cinunggul, Kampung Bongas RT 03 RW 05, Kecamatan Nanggung mengalami kerusakan berlubang cukup dalam.
Kepala Desa Kalongliud Jani Nurjaman menjelaskan, kondisi tersebut terjadi abrasi, mengakibatkan pondasi bawah jembatan jebol terkikis air, sehingga terjadi jalan tersebut berlubang.
“Jembatan tersebut berada di bagian batas Desa Kalongliud – Pangkal Jaya, sudah 5 hari yang lalu terjadi abrasi,” katanya.
Saat ini jalan menuju ke perusahaan PT Antam pongkor itu rawan untuk dilewati. Kendati pengguna jalan bisa digunakan sebelah.
“Karena kondisi di bawah aspal nyaris tidak ada tanah penyangga, sehingga sangat rawan untuk di lewati kendaraan,” papar Jani, saat dihubungi Jurnal Bogor, Selasa (7/02/2023).
Jembatan yang dibangun sekitar pada tahun 1985 itu. Jadi kata Jani, sangat layak untuk dibangun total. Karena jalan tersebut satu- satunya menuju ke perusahaan PT. Antam TBK UBPE Pongkor yang setiap harinya di lewati kendaraan besar seperti bus, dan truk tronton.
“Sepengetahuan kami, jembatan tersebut sudah puluhan tahun belum pernah dilakukan pembangunan, saya berharap perhatian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, mengingat jembatan itu bagian dari aset Pemkab,” paparnya.
Terlihat di lokasi warga sekitar lakukan mengatur lalu lintas agar tidak terjadi hal yang diinginkan bagi pengguna jalan.
“Saya berharap ingin segera dipercepat dilakukan perbaikan, jangan lama-lama supaya tidak menelan korban terhadap penggunaan jalan,” tukas salah satu warga Ahmad.Ā
** Anders