Ciamis | Jurnal Bogor
Atlet Kabupaten Bogor tidak henti-hentinya terus menyumbangkan medali emas untuk Kabupaten Bogor, kini giliran Cabang Olahraga (Cabor) Wushu nomor Taijhi Quan + Taijhi Jian, atas nama Ragil Wira Mukti yang berhasil meraih satu medali emas dengan raihan skor 1.916, pada pertandingan yang digelar di Gedung Serbaguna SMA 1 Kawali Kabupaten Ciamis, Selasa, 15 November 2022
Tim Wushu Kabupaten Bogor menambah perolehan medali perak dan medali perunggu, satu medali perak diraih oleh Andrew Xaviar atlet wushu kategori nomor Jianshu + Qiangshu, serta satu medali perunggu diperoleh Fery Lutviany di nomor Sanda Kelas 60.
Ketua Umum Wushu, Nungki mengatakan, memperbanyak jam terbang para atlet di beberapa event baik Kejurnas dan Piala Presiden, untuk meningkatkan skill, kemampuan serta mental para atlet hingga berhasil di Porprov Jabar.
“Mereka sudah unjuk gigi di tingkat nasional terutama kategori Taijhi, Ragil Wira Mukti masuk di rangking II medali perak bahkan di Piala Presiden satu bulan lalu yang digelar di Surabaya, Ragil mampu mengalahkan atlet nasional atau Pelatnas,” ucap Nungki, Selasa, 15 November 2022
Menurutnya, disamping melakukan TC cukup lama di Surabaya ia juga memberikan pembekalan materi dan latihan ditangani pelatih yang profesional.
“Target lima medali emas semoga bisa kita raih, karena besok masih banyak nomor yang dipertandingkan,” ungkap Nungki.
** asep syahmid