Kemang l Jurnal Bogor
Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kecamatan Kemang terus melakukan keamanan dan ketertiban umum (trantibum) di wilayahnya melalui pengajian, bahkan sosialisasi ke security di perumahan.
“Ini kegiatan trantibum menindaklanjuti apel siaga di setiap di desa dengan melibatkan unsur kades dan jajaran serta ketua DKM majelis, termasuk security di perumahan perumahan,” kata Kanit Pol PP Kecamatan Kemang Yazidil Bustomi kepada wartawan, Kamis (16/6).
Dia mengatakan tujuan ini ingin berkolaborsi dengan semua unsur termasuk kegiatan sosialisasi di majelis taklim oleh ibu-ibu pengajian.
“Kami juga memberikan himbauan di perumahan dengan membuat SOP tamu keluar masuk dan warga asli diberi striker sebagai minimalisir tindak kriminal di wilayah,” katanya.
Dia mengaku model yang dicanangkan ini mendapat apresiasi dari pimpinan karena belum pernah ada di wilayah lain.
“Dengan harapan semua pihak ikut berperan melakukan kegiatan kami dan menjaga ketertiban umum,” pungkasnya.
** Arip Ekon