28.1 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

Persingkat Waktu Tempuh Warga, Desa Nanggung Beton Jalan Desa

Nanggung l Jurnal Inspirasi

Pemerintah Desa Nanggung, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor melalui program Bupati Bogor, Satu Miliar Satu Desa (Samisade) melakukan betonisasi jalan desa yang merupakan jalur Kampung Siranggap- Rancabakti. Hal itu diketahui saat Launching Samisade Desa Nanggung, Selasa (21/9), yang dihadiri unsur Muspika, tokoh agama dan masyarakat.

Kepala Desa Nanggung Muhamad Sodik mengatakan, betonisasi jalan desa tersebut guna mendukung percepatan pembangunan di Kabupaten Bogor. “Pelaksanaan pembangunan Samisade ini baru tahap satu. Pengerjaan berupa betonisasi jalan penghubung antar kampung,” ujar Muhamad Sodik kepada wartawan, Selasa (21/9).

Sementara betonisasi jalan desa tersebut berdiameter 1500 × 3 meter dengan tinggi 15 centimeter dengan sistem  rabat beton. Sodik menjelaskan, pengalokasiannya dibagi dua termin.

“Alhamdulilah Pemdes Nanggung mendapatkan anggaran sebesar 1 miliar. Diharapkan setelah rampung, akses jalan ini tentu dapat mempersingkat waktu tempuh masyarakat di beberapa kampung diantaranya warga kampung Nangela dengan Banar, sebelumnya terpaksa terlebih dahulu memutar balik ketika  hendak ke desa tetangga,” jelasnya.

Bahkan keberadaan jalan itu salah satunya juga mempersingkat waktu menuju Desa Curugbitung. Akses jalan jalur alternatif  antara Kampung Siranggap di wilayah RW 04 dengan RW 05 Kampung Rancabakti sebelumnya telah dikerjakan dengan pelebaran hingga menjadi status jalan desa.

Sedangkan pada tahun 2016 jalan itu telah dilebarkan berikut pengerasan dengan menggunakan anggaran Bantuan Provinsi Jawa Barat. “Sekarang ini sebanyak 40 orang melaksanakan padat karya  guna membangun jalan itu. Upaya ini merupakan tindak lanjut, pembangunan realisasinya dengan program Samisade,” ujar pelaksana kegiatan Samisade Mamur atau yang akrab dipanggil RW Amung.

“Selain akses antar kampung, jalur tersebut bisa digunakan menuju Kecamatan  Sukajaya,” jelasnya.

**aripekon

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles