31.4 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

Desa Situ Udik Siapkan Lahan untuk Jalan dari Dana Samisade

Cibungbulang l Jurnal Inspirasi

Pemerintah Desa Situ Udik, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor menyiapkan lahan sepanjang 650 meter dengan lebar 4 meter untuk membuka akses jalan antardesa. Pembuatan jalan di wilayahnya itu jika Pemdes Situ Udik menerima dana Program Satu Miliar Satu Desa (Samisade) dari Pemerintah Kabupaten Bogor.

“Kami harap Program Samisade segera adanya pencairan agar kami  bisa langsung mengalokasikan anggaran itu,” ujar Kepala Desa Situ Udik Mamat Sudin kepada wartawan, kemarin.

Program Samisade diakuinya sebagai upaya peningkatan ekonomi masyarakat dengan pembangunan infrastruktur desa  dan meski belum ada kepastian pencairan Samisade, tetapi pihak Desa Situ Udik telah mempersiapkan lahan yang akan dijadikan pembangunan tersebut.

“Ketika jalan itu dibangun yakni bakal tembus antardesa yang berkelanjutan. Disana ada tempat bersejarah sebagai peristirahatan terakhir pahlawan nasional Kapten Dasuki Bakri. Sampai hari ini kami masih meninggu kabar dana Samisade itu keluar. Informasinya baru Desa Cimanggu 2 yang sudah bisa dicairkan, kata pak sekdes saat mengecek ke bank,” jelasnya.

Ia menjelaskan, proyek pengerjaan Samisade sudah direncanakan pada tahun 2020 mulai dari wilayah RT 01  RW 07 jalur  RT 03 RW 07, Kampung Sindang Sari. “Kedepan bisa ditembuskan ke Desa Situilir, namun  ada di ujung jalan yang belum diakomodir oleh tim perencanaan pembangunan desa, lantaran kondisi jalannya belum terbentuk,” jelasnya.

Ditempat yang sama, Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Madaniah, yang bergerak di bidang pengkajian, Lulu Ajhari Lucky atau lebih akrab disapa Ki Jalu, menjamin tidak akan ada persoalan lahan akses jalan yang sudah dipersiapkan oleh Pemerintah Desa Situudik, yang bersumber dari Dana Samisade.

“Kebetulan lahan ini milik keluarga besar Mbah H. Arpin, dari mulai sini lahan saya, saya ikhlas karena untuk  kepentingan umum,” ujarnya.

“Begitu pun yang sebelah sana punya uwa, bibi, dan saudara saya, semuanya telah mengikhlaskannya dan tidak ada persoalan. Termasuk swadayanya,  kedepan Pemerintah Daerah harus berani menganggarkan untuk pengerjaan peningkatan,” kata dia.

“Saya harap kepada pemangku kebijakan jangan sampai nunggu masyarakat berbondong – bondong meminta dana Samisade kepada Bupati. Untuk itu anggaran Samisade untuk segera dicairkan, bukan hanya  Desa Situ Udik saja, tapi bagi seluruh desa yang menerima program tersebut,” pungkasnya.

** Arip Ekon

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles