28.1 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

Baru 2 Jam Pelaksanaan Gage, 800 Kendaraan Diputar Balik

Bogor | Jurnal Inspirasi

Ganjil Genap di Kota Bogor kembali dilakukan oleh Satgas Covid 19 dan unsur Forkopimda. Ini merupakan ganjil genap jilid ketiga yang dilakukan oleh Satgas dan Forkopimda selama pandemi Covid-19.

Di hari pertama penerapan ganjil genap 800 kendaraan dari roda dua dan empat diputarbalikkan yang melintas di Simpang Terminal Baranangsiang.

Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto mengatakan bahwa Ganjil Genap dan penyekatan penutupan ini targetmya bukan saja mengurangi mobilitas aktivitas warga Bogor. Namun, juga menyampaikan pesan kepada warga Jakarta dan sekitarnya untuk berhitung dan memikirkan kembali apabila ingin mengunjungi Bogor.

“Karena kebanyakan yang datang ke Bogor itu pagi dan siang. Mangkanya kemudian jamnya itu jam 10.00-16. dan kita liat di lapangan arusnya berkurang memang kemungkinan kita liat warga sudah mulai sadar kondisinya seperti apa,” jelas Bima, Sabtu (19/6).

Dalam kesempatan yang sama, Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menjelaskan bahwa selama 2 jam ini sebanyak 600 kendaraan roda 4 dan sekitar 200 kendaraan roda dua telah diputarbalikkan.

Jumlah tersebut menunjukan bahwa sosialisasi itu cukup baik dan masyarakat cukup paham apa yang dilaksanakan oleh satgas Covid kota Bogor itu Demi untuk menekan tingginya angka Covid di Kota Bogor,” ucapnya

Saat disinggung soal penutupan akses di tol, Susatyo mengungkapkan bahwa penutupan Akses ini dilaksanakan secara insidentil.

“Apabila memang ruas di penyekatan baranangsiang itu cukup padat maka kami akan memberlakukan tutup di pintu tol arah Bogor baik dari Jagorawi,” katanya.

** Fredy Kristianto

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles