Gunung Sindur | Jurnal Inspirasi
Lapas Khusus Kelas IIA Gunung Sindur mengikuti Upacara Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-57 secara virtual terpusat dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Selasa, (27/04/2021).
Bertempat di Loby Gedung I Lapas Khusus Kelas IIA Gunung Sindur, upacara diikuti oleh Kepala Lapas Khusus Kelas IIA Gunung Sindur, Mujiarto, beserta jajaran pejabat struktural.
Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfudz MD, bertindak sebagai Inspektur Upacara berpesan kepada seluruh jajaran Pemasyarakatan untuk menjadikan HBP ke-57 sebagai momentum merefleksikan kembali cita-cita peletak dasar pemasyarakatan.
“Hari ini Pemasyarakatan genap berusia 57 tahun. Ditengah pandemi Covid-19, Pemasyarakatan bukan lagi melakukan adaptasi tetapi akselerasi memberikan pelayanan dan pembinaan bagi warga binaan pemasyarakatan, klien pemasyarakatan dan masyarakat pada umumnya melalui teknologi informasi dan transformasi digital,” kata Mahfudz MD.
Oleh karena itu pada momentum ulang tahun kali ini, Pemasyarakatan mengusung semangat Akselerasi Adaptasi, Pemasyarakatan PASTI Maju. Harapannya agar Pemasyarakatan terus berkembang serta dapat memberikan bimbingan dan pengayoman terbaik bagi bangsa Indonesia.
“Pemasyarakatan terus berjuang memberikan pembinaan yang berkesinambungan, sistematis, dan terarah dengan mengedepankan perlakukan yang manusiawi dan menghormati hak-hak WBP sebagai manusia,” pungkasnya.
** Cepi Kurniawan