Home News Pendiri Twitter bikin aplikasi Bitchat, Ini Cara Pakai & Apakah Ada di...

Pendiri Twitter bikin aplikasi Bitchat, Ini Cara Pakai & Apakah Ada di Indo?

Jurnalinspirasi.co.id – Salah satu pendiri Twitter, Jack Dorsey meluncurkan Bitchat, aplikasi perpesanan baru yang beroperasi secara offline atau tanpa internet.

Aplikasi ini memastikan anonimitas dan privasi pengguna dengan enkripsi ujung ke ujung (end to end encryption/E2EE).

Dorsey membuat Bitchat yang bertujuan untuk menyederhanakan perpesanan di area dengan koneksi internet yang lemah atau bahkan tanpa koneksi sama sekali.

Bagaimana Cara Memakai Bitchat?
Mengutip LiveMint, aplikasi ini memungkinkan pengiriman pesan peer-to-peer, di mana pengguna tidak perlu bergantung pada data seluler atau Wi-Fi untuk mengirim pesan. Pengguna dapat memakai Bitchat secara offline melalui Bluetooth.

Pengguna dapat menggunakan aplikasi ini dengan berjalan-jalan sambil memegang HP, sementara aplikasi akan menggunakan Bluetooth untuk terhubung ke perangkat terdekat dan membentuk grup.

Jika pengirim berada jauh, pesan akan berpindah dari satu HP ke HP terdekat lainnya hingga mencapai penerima yang dituju. Proses ini disebut jaringan mesh.

Melalui proses ini, Bitchat akan memungkinkan perangkat untuk terhubung langsung satu sama lain dalam jarak pendek tanpa memerlukan server pusat, nomor telepon, internet, atau alamat email.

Meskipun pesan dikirim ke penerima yang dituju melalui jaringan ponsel, pendirinya telah memastikan bahwa pesan pengirim aman.

Pesan dikirim ke perangkat terdekat menggunakan enkripsi ujung ke ujung, sehingga tidak ada yang dapat membaca pesan tersebut, kecuali pengirim dan penerima akhir.
Fitur-fitur Bitchat

Menurut laporan NDTV, berikut ini beberapa fitur yang ditawarkan Bitchat:

  1. Komunikasi offline: Berfungsi tanpa internet menggunakan jaringan mesh Bluetooth.
  2. Enkripsi ujung ke ujung: Semua pesan dienkripsi.
  3. Jangkauan luas: Pesan diteruskan melalui teman, mencapai jarak hingga 300 meter atau 984 kaki.
  4. Penyebutan: Gunakan @nama panggilan untuk memberi tahu pengguna tertentu.
  5. Ruang: Buat ruang untuk percakapan berbasis topik.
  6. Ruang kata sandi: Amankan ruang dengan kata sandi dan enkripsi AES.
  7. Privasi: Tanpa pelacakan, tanpa server, akun, atau pengumpulan data.

Apakah Bitchat Bisa Diunduh di Indonesia?
Bitchat saat ini sedang dalam tahap pengujian beta, tersedia untuk sejumlah pengguna iOS melalui platform TestFlight Apple, di mana ia dengan cepat mencapai batas 10.000 pengguna.
Tanggal rilis resminya belum diumumkan. Para pengembang juga sedang mengembangkan versi Android. ded

Exit mobile version