25.8 C
Bogor
Sunday, June 16, 2024

Buy now

spot_img

Jalan Sehat HJB Ke-542, KADIN Sediakan Empat Tiket Umroh

Cibinong, Jurnal Bogor – Momentum pelaksanaan Hari Jadi Bogor ( HJB) ke- 542 tahun 2024 akan lebih menarik dan mengundang daya tarik semua elemen masyarakat di Kabupaten Bogor.

Pasalnya, berbagai kegiatan akan mewarnai rangkaian dan puncak HJB ke-542 yang akan dipusatkan di Stadion Pakansari, Cibinong.

Pelaksanaan HJB ke-542 akan jatuh pada tanggal 3 Juni 2024 dan mengambil tema Babarengan – Akur – Makmur. Namun puncak HJB ke-542 akan dilaksanakan pada tanggal 8 Juni 2024 dan terpusat di Stadion Pakansari.

Salah satu kegiatan HJB ke-542 yang bakal menyedot perhatian masyarakat Kabupaten Bogor adalah event Jalan Sehat KADIN yang akan dilakukan Sabtu, 8 Juni 2024 mulai pukul 06: 00 sampai 14: 00 WIB.

Ketua KADIN Kabupaten Bogor, Sintha Dec Checawaty mengatakan pelaksanaan Jalan Sehat KADIN termasuk dalam rangkaian atau acara puncak HJB ke-542

“Jalan Sehat KADIN akan mengambil rute di Area Stadion Pakansari – Cibinong dan menyediakan Grandprize empat tiket Umroh ke Tanah Suci Mekah,” ujar Sintha Dec Checawaty, Rabu, 22 Mei 2024.

Kegiatan Jalan Sehat KADIN dalan rangka HJB ke-542 berlaku untuk umum/ perorangan, SKPD dan Organisasi dan setiap peserta dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 50 ribu dan akan mendapatkan Kupon Doorprize serta T-Shirt

Sintha menambahkan event Jalan Sehat KADIN juga akan menyediakan berbagaii Doorprize menarik lainnya seperti Sepeda Motor, Sepeda Lipat, Lemari ES, TV LED, Kompor Gas, Kipas Angin, Mesin Cuci, Rice Cooker, Setrika Listrik, Dispenser dan hadiah menarik lainnya.

” Selain Jalan Sehat KADIN , rangkaian HJB ke-542 juga akan menggelar Gebyar IKM- UMKM yang masuk leading Ssctor Disdagin. Selain itu ada juga event Menari di Bogor yang masuk Leading Sector KORMI Kabupaten Bogor,” ucap Sintha.

Untuk infornasi pendaftaran Jalan Sehat KADIN sudah bisa dilakukan dari sekarang. Aga

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles